DELI SERDANG, detikkota.com – Ajang kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak yang akan diselenggarakan pada 27 November 2024 semakin memanas. Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Gerakan Rakyat Indonesia Baru (GRIB) Jaya Kabupaten Deli Serdang telah menyatakan dukungannya kepada HM Ali Yusuf Siregar (AYS).
Dalam silaturahmi yang dilakukan di Tanjung Morawa, Selasa (6/8), HM Ali Yusuf Siregar mengungkapkan bahwa GRIB Jaya Deli Serdang telah memberikan dukungan penuh untuk pencalonannya di Pilkada mendatang.
“Kawan-kawan dari GRIB sudah memberikan dukungan penuh kepada saya untuk maju di Pilkada Deli Serdang. Mereka berharap, bersama kita, bisa membawa Kabupaten Deli Serdang menjadi lebih baik lagi,” kata AYS.
AYS menambahkan bahwa pihaknya akan terus melakukan silaturahmi dan koordinasi dengan berbagai pihak untuk mempersiapkan Pilkada Deli Serdang.
“Deli Serdang adalah kabupaten yang luas dan majemuk, dengan 22 kecamatan yang strategis mengelilingi Kota Medan. Dengan keberagaman ini, saya yakin Deli Serdang bisa lebih baik lagi ke depannya,” ujarnya.
Ketua DPC GRIB Jaya Deli Serdang, Adi Waris, bersama pengurus dari tingkat kabupaten hingga kelurahan/desa, menyatakan dukungan penuh untuk memenangkan AYS di Pilkada 2024.
“GRIB siap untuk berdeklarasi mendukung AYS dalam kontestasi Pilkada Deli Serdang dan siap ikut dalam tim pemenangan AYS menuju Bupati Deli Serdang,” ujar Adi Waris.
Adi Waris menambahkan bahwa AYS dikenal ramah, loyal, dan dekat dengan kalangan kepemudaan dan masyarakat umum.
“Saya sangat yakin bahwa ketika Deli Serdang dipimpin oleh AYS, kabupaten ini akan menjadi lebih baik lagi. Oleh karena itu, kami siap mendukung dan memenangkan AYS pada Pilkada 2024 ini,” tambahnya.
Selanjutnya, GRIB Jaya Deli Serdang akan mengadakan rapat internal bersama seluruh jajaran dan Pimpinan Anak Cabang (PAC) kecamatan se-Deli Serdang untuk mempersiapkan pemenangan AYS di Pilkada.
Organisasi GRIB, yang digagas oleh Hercules Rasalio Marshal sebagai Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Jakarta, terus melebarkan sayapnya di seluruh daerah untuk memeriahkan dan memberi warna dalam Pilkada serentak sebagai tim pemenangan atau tim pendukung relawan di Indonesia, khususnya di Deli Serdang.