Gabungan TNI, Polri Sumenep Gelar Oprasi Yustisi

SUMENEP, detikkota.com – Gabungan TNI, Polri, BPBD, Dinas Kesehatan, dan satpol PP melaksanakan Operasi Yustisi penegakan disiplin protokol kesehatan di timurnya taman bunga Sumenep, Madura, Jawa Timur, Senin (22/3/2021).

Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Purwo Edi Prawito mengatakan, bahwa dalam giat tersebut pihaknya hanya memberikan imbauan dan peringatan kepada masyarakat yang tidak menggunakan masker.

Banner

“Meski masyarakat Sumenep mulai sadar dengan adanya virus yang bahaya ini. Tapi kita tetap memberikan himbauan, teguran agar masyarakat tetap patuhi protokol kesehatan,” ucapnya, Senin (22/3).

Menurutnya, sampai saat ini kabupaten Sumenep tinggal 4 kecamatan yang masih kuning. “Allhamdulillah semuanya sudah hijau,” ujar Kasatpol PP.

Selain menghimbau, pihaknya juga memberikan masker. Dia menjelaskan dengan adanya masker tersebut, semoga masyarakat dapat lebih sadar lagi terhadap protokol kesehatan. “Jangan remehkan virus ini,” ucap Purwo.

Ditanya soal kost yang juga kerap mengundang massa, Satpol PP akan gelar oprasi gabungan ke kost yang menjadi tempat berkerumun.

“Kami nanti akan membentuk tim gabungan dari TNI, Polisi, Perijinan, Dishub dan Satpol PP. Kalau misalkan ada tindakan-tindakan yang diperlukan di lapangan dan adminitrasi tetap kami proses,” ucapnya.

Menurutnya, kegiatan ini akan terus dilakukan guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19, khususnya di Kabupaten Sumenep yang mulai zona hijau. (Fer)

title="banner"
Banner