Jalin Keakraban, Kapolres AKBP Rivanda Silaturahmi dengan Bupati Sumenep

Jumat, 25 April 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SUMENEP, detikkota.com – Dalam suasana penuh keakraban, Kapolres Sumenep AKBP Rivanda, S.I.K., didampingi para Pejabat Utama (PJU) Polres Sumenep, melaksanakan silaturahmi ke kediaman Bupati Sumenep Dr. Achmad Fauzi Wongsojudo, S.H., M.H., di Rumah Dinas Bupati, Jumat (25/04/2025).

Kegiatan silaturahmi ini menjadi bagian dari upaya mempererat sinergitas antara Polres Sumenep dan Pemerintah Kabupaten Sumenep sekaligus memperkuat koordinasi dalam menjaga stabilitas kamtibmas di wilayah hukum Polres Sumenep.

Kehadiran Kapolres Sumenep AKBP Rivanda disambut langsung oleh Bupati Sumenep dengan penuh hangat. Dalam perbincangan yang berlangsung santai namun penuh makna, dibahas berbagai hal terkait kerja sama lintas sektor dan dukungan terhadap program-program pembangunan serta pelayanan masyarakat.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

AKBP Rivanda menyampaikan komitmennya untuk melanjutkan dan memperkuat hubungan baik yang selama ini telah terjalin, sembari mendorong semangat kolaborasi demi menciptakan Kabupaten Sumenep yang aman, tertib, dan sejahtera.

Bupati Sumenep mengapresiasi silaturahmi ini sebagai bentuk nyata dari semangat kebersamaan dan kolaborasi antara unsur Forkopimda dalam membangun daerah.

Silaturahmi ini diakhiri dengan suasana hangat dan penuh semangat untuk terus bersama-sama menjaga keamanan dan kondusivitas di Kabupaten Sumenep.

Berita Terkait

Banyuwangi Raih TPID Terbaik Jawa Timur Berkat Inovasi Produktivitas Off Farm 2025
Pemerintah Kabupaten Sumenep Beri Penghargaan kepada Seniman Lokal pada Apresiasi Seniman 2025
DPD RI Kunjungi Pemkot Surabaya, Bahas Evaluasi UU No. 3/2014 tentang Perindustrian
Bupati Bangkalan Tinjau Rumah Daur Ulang, Tegaskan Pengolahan Sampah Kini Berjalan Optimal
Wali Kota Surabaya Dampingi Menkop RI Bahas Penguatan Koperasi Merah Putih di Unair
Rakor Baznas–UPZ Sumenep: Wabup Tekankan Akuntabilitas Pengelolaan ZIS
Festival Kebangsaan Banyuwangi Perkuat Toleransi dan Kerukunan Antar Etnis
Terapkan Tiga Jurus Utama, Sumenep Berhasil Tekan Kemiskinan 2025

Berita Terkait

Selasa, 25 November 2025 - 23:04 WIB

Banyuwangi Raih TPID Terbaik Jawa Timur Berkat Inovasi Produktivitas Off Farm 2025

Selasa, 25 November 2025 - 10:28 WIB

DPD RI Kunjungi Pemkot Surabaya, Bahas Evaluasi UU No. 3/2014 tentang Perindustrian

Selasa, 25 November 2025 - 10:10 WIB

Bupati Bangkalan Tinjau Rumah Daur Ulang, Tegaskan Pengolahan Sampah Kini Berjalan Optimal

Selasa, 25 November 2025 - 09:56 WIB

Wali Kota Surabaya Dampingi Menkop RI Bahas Penguatan Koperasi Merah Putih di Unair

Senin, 24 November 2025 - 14:42 WIB

Rakor Baznas–UPZ Sumenep: Wabup Tekankan Akuntabilitas Pengelolaan ZIS

Berita Terbaru