Kapolda Aceh Terima Audiensi World Bank Group Indonesia

Rabu, 13 Juli 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDA ACEH, detikkota.com – Kapolda Aceh Irjen Ahmad Haydar menerima kunjungan World Bank Group Indonesia Lead Country Security Specialist Indonesia, Antony Monaghan, di Ruang Kerjanya, Jeulingke, Kota Banda Aceh, Rabu (13/07/2022).

Kabid Humas Polda Aceh Kombes Winardy menyampaikan, kedatangan pihak World Bank Group Indonesia tersebut untuk bersilaturahmi sekaligus memperkenalkan diri sebagai Lead Country Security Specialist Indonesia.

Selain itu, kunjungan tersebut juga untuk assessmen keamanan di wilayah Aceh untuk dipertimbangkan sebagai masukan bagi staf Word Bank yang akan bertugas atau kunjungan ke Aceh.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Mereka ingin silaturahmi dengan Kapolda sekaligus memonitor situasi di wilayah Aceh sebagai masukan bagi staf World Bank yang melaksanakan kunjungan atau kerja sama dengan otoritas di Aceh,” ujar Winardy, dalam rilisnya, Rabu (13/07).

Dalam pertemuan itu, Kapolda Aceh juga mengutarakan bahwa situasi Aceh aman dan sangat terbuka untuk berbagai investasi, terutama bagi World Bank. Karena itu semua demi kemakmuran rakyat Aceh sendiri.

Kapolda juga akan menjamin keamanan dan siap mendukung serta mengamankan program-program World Bank di Aceh.

Diketahui, Antony Monaghan merupakan Lead Country Security Specialist untuk Indonesia, Singapore, dan Timor Leste. Dalam kunjungan tersebut Antony didampingi staf atau Country Security Specialist, Robert Nalle. (M.Irwan)

Berita Terkait

Layanan Adminduk Online Tekan Antrean Pemohon di MPP Siola Surabaya
SPBE Banyuwangi Tertinggi Nasional, KemenPAN-RB Beri Nilai 4,87
Dinas Pertanian Subang Distribusikan Bantuan Program Upland untuk Petani Nanas
Pantau Penyemprotan Padi dengan Drone, Bupati Sumenep Dorong Swasembada Pangan Berbasis Petani
Bunda Indah Ajak Kepala Desa Solid Bangun Lumajang Lewat PKDI
Kapasitas Fiskal Rendah Jadi Tantangan Utama Penyusunan RKPD Lumajang 2027
Kapolres Sumenep Terima Penghargaan Presiden RI atas Dukungan Swasembada Pangan Nasional
Pimpin Apel Perdana 2026, Wali Kota Probolinggo Tekankan Penguatan Kinerja ASN

Berita Terkait

Jumat, 9 Januari 2026 - 14:06 WIB

SPBE Banyuwangi Tertinggi Nasional, KemenPAN-RB Beri Nilai 4,87

Kamis, 8 Januari 2026 - 12:21 WIB

Dinas Pertanian Subang Distribusikan Bantuan Program Upland untuk Petani Nanas

Rabu, 7 Januari 2026 - 16:34 WIB

Pantau Penyemprotan Padi dengan Drone, Bupati Sumenep Dorong Swasembada Pangan Berbasis Petani

Rabu, 7 Januari 2026 - 16:24 WIB

Bunda Indah Ajak Kepala Desa Solid Bangun Lumajang Lewat PKDI

Rabu, 7 Januari 2026 - 16:13 WIB

Kapasitas Fiskal Rendah Jadi Tantangan Utama Penyusunan RKPD Lumajang 2027

Berita Terbaru