Kenaikan Harga Pakan Pengaruhi Harga Daging Ayam Broiler

Senin, 5 Juni 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Salah seorang peternak ayam broiler di Desa/Kecamatan Ganding, Kabupaten Sumenep.

Salah seorang peternak ayam broiler di Desa/Kecamatan Ganding, Kabupaten Sumenep.

SUMENEP, detikkota.com – Harga pakan ternak di pasaran semakin naik. Akibatnya, harga daging ayam broiler di pasar tradisional Kabupaten Sumenep ikut tergerek.

Awal pekan ini, harga daging ayam potong mencapai Rp 40 ribu per kilogram. Padahal, biasanya stabil di harga Rp 38 ribu per kilogram.

Kepala Bidang Perdagangan, Dinas Koperasi Usaha Kecil dan Menengah Perindustrian dan Perdagangan Sumenep, Noer Lisal Anbiyah menyatakan, berdasarkan informasi dari peternak ayam potong, saat ini harga pakan, baik jagung maupun konsentrat naik.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Dengan kenaikan harga pakan, peternak juga menaikkan harga jual ayam. Termasuk, harga jual daging ayam di pasar juga ikut naik,” jelasnya, Senin (5/6/2023).

Sedangkan untuk harga daging ayam kampung dan daging sapi tetap stabil, masing-masing Rp 90 ribu per kilogram Rp 120 ribu per kilogram.

Menurutnya, komoditas yang mengalami kenaikan harga pekan ini yakni bawang putih. Pekan lalu, harganya Rp 32 ribu per kilogram. Sementara pekan ini naik menjadi Rp34 ribu per kilogram.

Sebaliknya, lanjut Noer Lisal, harga bawang merah justru mengalami penurunan dari semula Rp 38 ribu per kilogran menjadi Rp 35 ribu per kilogram.

“Kalau fkuktuasi harga bawang ini lebih disebabkan karena stok. Untuk bawang putih belum masuk masa panen, sehingga stoknya terbatas,” jelasnya.

Sementara untuk harga beras kualitas premium masih stabil diharga Rp 13 ribu per kilogram. Sedangkan harga diharga Rp 40 ribu, dan minyak goreng curah Rp 16 ribu per kilogram.

“Komoditas yang stabil juga gula pasir, harganya tetap Rp 13.500 per kilogram,” pungkasnya.

Berita Terkait

Satlantas Polres Sumenep Gelar Edukasi Keselamatan dan Bagikan Brosur Operasi Zebra 2025
Banyuwangi Siapkan Pembangunan PLTB 200 MW Didukung Perusahaan Energi Jerman
Ops Zebra Semeru 2025 Resmi Digelar, Polres Sumenep Perketat Pengawasan Lalu Lintas Jelang Operasi Lilin
Banyuwangi BMX Supercross 2025 Resmi Dibuka, Diikuti 207 Rider dari Berbagai Negara
78 Personel Polres Sumenep Ikuti Ujian Beladiri Polri untuk Kenaikan Pangkat Periode 1 Januari 2025
Polres Pamekasan Amankan Lima Pelaku Tambahan Kasus Pengeroyokan di Depan Masjid Asy Syuhada
Dua Guru Luwu Utara Terima Surat Rehabilitasi dari Presiden Prabowo
Pekerja Dapur MBG Sumenep Belum Dibayar, Muncul Nama Pihak Ketiga yang Tak Dikenal

Berita Terkait

Selasa, 18 November 2025 - 09:25 WIB

Satlantas Polres Sumenep Gelar Edukasi Keselamatan dan Bagikan Brosur Operasi Zebra 2025

Selasa, 18 November 2025 - 09:16 WIB

Banyuwangi Siapkan Pembangunan PLTB 200 MW Didukung Perusahaan Energi Jerman

Senin, 17 November 2025 - 08:30 WIB

Ops Zebra Semeru 2025 Resmi Digelar, Polres Sumenep Perketat Pengawasan Lalu Lintas Jelang Operasi Lilin

Sabtu, 15 November 2025 - 14:46 WIB

Banyuwangi BMX Supercross 2025 Resmi Dibuka, Diikuti 207 Rider dari Berbagai Negara

Kamis, 13 November 2025 - 13:03 WIB

78 Personel Polres Sumenep Ikuti Ujian Beladiri Polri untuk Kenaikan Pangkat Periode 1 Januari 2025

Berita Terbaru