Kepala Rutan Sumenep Lakukan Kunjungan Silaturahmi kepada Bupati

Selasa, 17 Juni 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kepala Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Sumenep, Heri Sutriadi, saat melakukan kunjungan silaturahmi kepada Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo, pada Senin (17/6/2025).

Kepala Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Sumenep, Heri Sutriadi, saat melakukan kunjungan silaturahmi kepada Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo, pada Senin (17/6/2025).

SUMENEP, detikkota.com – Kepala Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Sumenep, Heri Sutriadi, melakukan kunjungan silaturahmi kepada Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo, pada Senin (17/06/2025).

Kunjungan ini didampingi oleh Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan (Ka. KPR) Samhaji dan Kasubsi Pelayanan Tahanan Teguh, bertujuan mempererat hubungan kelembagaan serta memperkuat sinergi antara Rutan dan Pemerintah Kabupaten Sumenep.

Dalam pertemuan hangat tersebut, Heri Sutriadi memperkenalkan diri sebagai pimpinan baru di Rutan Sumenep sekaligus memaparkan sejumlah program kerja yang tengah dan akan dilaksanakan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pihaknya juga mengharapkan dukungan dari pemerintah daerah, khususnya dalam upaya pembinaan dan pemberdayaan warga binaan serta peningkatan kualitas layanan publik.

“Kami memohon dukungan dari Pemerintah Kabupaten agar sinergi yang telah terbangun bisa terus ditingkatkan demi memberikan pelayanan terbaik, baik kepada warga binaan maupun masyarakat,” ujarnya.

Bupati Achmad Fauzi menyambut positif kunjungan tersebut dan menyatakan komitmennya untuk mendukung setiap program yang berdampak langsung bagi masyarakat. Ia menekankan pentingnya kolaborasi antarlembaga sebagai bagian dari pembangunan daerah yang inklusif dan berkelanjutan.

Pertemuan diakhiri dengan ramah tamah serta peneguhan komitmen bersama untuk menjaga komunikasi dan koordinasi secara intens demi kemajuan pemasyarakatan dan kesejahteraan masyarakat Sumenep.

Dengan demikian, diharapkan sinergi antara Rutan dan Pemerintah Kabupaten Sumenep dapat terus ditingkatkan untuk memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.

Berita Terkait

32 Tim Meriahkan Kejuaraan Drumband Kabupaten Banyuwangi 2026
Bangkalan Surplus Beras, Bupati Pastikan Ketahanan Pangan Aman hingga 13 Bulan
Aktivitas Galian C di Sekitar Asta Tinggi Sumenep Disorot Paguyuban Potra Potre Budaya Madura
Pemkot Surabaya Gelar Perayaan Natal Kota di Balai Kota
PMII UNIBA Madura Tolak Pilkada Lewat DPRD, Dinilai Ancam Kedaulatan Rakyat
Pantau Penyemprotan Padi dengan Drone, Bupati Sumenep Dorong Swasembada Pangan Berbasis Petani
Launching Panen Perdana Kolam Ikan BAPEKSI di Wanayasa, Diresmikan Ketua Umum DPP TB Hasanuddin
Pemkot Surabaya Tingkatkan Kewaspadaan Kesehatan, Waspadai Isu Super Flu

Berita Terkait

Jumat, 9 Januari 2026 - 18:11 WIB

32 Tim Meriahkan Kejuaraan Drumband Kabupaten Banyuwangi 2026

Kamis, 8 Januari 2026 - 14:02 WIB

Aktivitas Galian C di Sekitar Asta Tinggi Sumenep Disorot Paguyuban Potra Potre Budaya Madura

Kamis, 8 Januari 2026 - 13:17 WIB

Pemkot Surabaya Gelar Perayaan Natal Kota di Balai Kota

Kamis, 8 Januari 2026 - 11:15 WIB

PMII UNIBA Madura Tolak Pilkada Lewat DPRD, Dinilai Ancam Kedaulatan Rakyat

Rabu, 7 Januari 2026 - 16:34 WIB

Pantau Penyemprotan Padi dengan Drone, Bupati Sumenep Dorong Swasembada Pangan Berbasis Petani

Berita Terbaru

Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani.

Pemerintahan

SPBE Banyuwangi Tertinggi Nasional, KemenPAN-RB Beri Nilai 4,87

Jumat, 9 Jan 2026 - 14:06 WIB