Pemkab Sumenep Dekatkan Layanan Administrasi Kependudukan Melalui Mobile Online

Selasa, 25 Juli 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Sumenep, H. Achmad Fauzi Wongsojudo didampingi Wabup dan Sekdakab meninjau pelayanan administrasi kependudukan di Mobile Online.

Bupati Sumenep, H. Achmad Fauzi Wongsojudo didampingi Wabup dan Sekdakab meninjau pelayanan administrasi kependudukan di Mobile Online.

SUMENEP, detikkota.com – Pemerintah Kabupaten Sumenep, Jawa Timur terus berupaya mendekatkan pelayanan kepada masyarakat dalam memberikan kemudahan pengurusan administrasi kependudukan. Salah satunya melalui penyediaan Mobil Online oleh Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) setempat.

“Pemerintah daerah terus melakukan berbagai terobosan, untuk mendekatkan pelayanan kepada masyarakat, seperti menyediakan Mobil Online layanan kependudukan ini,” kata H. Achmad Fauzi Wongsojudo, Bupati Sumenep saat meninjau Mobil Online Layanan Kependudukan di Pendopo Keraton, Senin (24/7/2023).

Mobil Online tersebut, lanjutnya, semakin memudahkan masyarakat dalam mengurus administrasi kependudukan, sehingga tidak perlu datang ke kantor Disdukcapil atau Mall Pelayanan Publik (MPP). Saat ini, petugas turun langsung untuk memberikan pelayanan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kami berkomitmen untuk semakin mendekatkan pelayanan administrasi kependudukan kepada masyarakat. Ini kebijakan Bupati dalam memberikan pelayanan terbaik dan semakin dekat dengan masyarakat,” imbuhnya.

Bupati Fauzi berharap, upaya tersebut dapat meningkatkan kesadaran masyarakat dalam mengurus administrasi kependudukan. Apalagi, petugas telah jemput bola melalui Mobil Online Pelayanan Administrasi Kependudukan.

“Silahkan masyarakat segera buat administrasi kependudukan di Mobil Online di daerah masing-masing,” imbaunya.

Mobil Online Kependudukan memberikan pelayanan kepada masyarakat untuk pembuatan Kartu Keluarga (KK), perekaman KTP elektronik, Kartu Identitas Anak (KIA), Akta Pencatatan Sipil, surat pindah dan aktivasi Identitas Kependudukan Digital (IKD).

“Dispendukcapil mengoperasikan Mobil Online kependudukan di kecamatan wilayah daratan, termasuk pada acara-acara tertentu yang dihadiri masyarakat banyak, seperti pengajian dan kegiatan kalender pemerintah daerah serts kegiatan lainnya guna memudahkan akses pengurusan administrasi kependudukan,” pungkasnya.

Berita Terkait

Pisah Sambut Ketua PN Lumajang, Pranata Subhan Resmi Gantikan Redite Ika Septiana
Pemkab Sumenep Salurkan Tunjangan Kehormatan bagi 1.225 Guru Ngaji
Bupati Sumenep Tekankan Pengelolaan Dana Desa Harus Berorientasi pada Kesejahteraan Warga
Pemkab Banyuwangi Raih Tiga Penghargaan pada Inotek Award 2025
Pemkab Bangkalan Gelar Bimtek PPID untuk Perkuat Keterbukaan Informasi Publik
Pemkab Banyuwangi Hadirkan Dokter Spesialis di Puskesmas untuk Perkuat Layanan Kesehatan
Pisah Sambut Kepala Pengadilan Negeri Bangkalan, Wujud Sinergi dan Kekompakan Forkopimda
Diskominfo Sumenep Gelar Bimtek Deteksi dan Penanganan Insiden Siber untuk Perkuat Keamanan Data Pemerintah

Berita Terkait

Minggu, 16 November 2025 - 09:18 WIB

Pisah Sambut Ketua PN Lumajang, Pranata Subhan Resmi Gantikan Redite Ika Septiana

Jumat, 14 November 2025 - 18:10 WIB

Pemkab Sumenep Salurkan Tunjangan Kehormatan bagi 1.225 Guru Ngaji

Jumat, 14 November 2025 - 12:22 WIB

Bupati Sumenep Tekankan Pengelolaan Dana Desa Harus Berorientasi pada Kesejahteraan Warga

Jumat, 14 November 2025 - 08:35 WIB

Pemkab Banyuwangi Raih Tiga Penghargaan pada Inotek Award 2025

Kamis, 13 November 2025 - 10:58 WIB

Pemkab Bangkalan Gelar Bimtek PPID untuk Perkuat Keterbukaan Informasi Publik

Berita Terbaru