SUMENEP, detikkota.com – Kantor Kementerian Agama (Kamenag) Kabupaten Sumenep menyatakan bahwa seluruh pengelola madrasah maupun Raudlatul Atfal (RA) akan menerima program Bantuan Peningkatan Mutu Pendidikan Madrasah.
Kepala Seksi Pendidikan Madrasah (Kasi Pendma) Kemenag Sumenep, H. Muhammad Shadiq mengatakan, bantuan tersebut merupakan program prioritas Kementerian Agama RI dalam transformasi digital dibidang pendidikan.
“Kita semua berharap ketika ada bantuan seperti ini pengelola madrasah maupun RA harus menjemput bola biar sama-sama bermanfaat untuk pendidikan kita” kata Shadiq, Jumat (13/10/2023).
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Pihaknya meminta pada seluruh madrasah atau RA yang menerima informasi tersebut agar disebarkan pada pengelola madrasah lainnya.
“Jadi apapun bentuk bantuan yang dari Kemenag, baik alat belajar mengajar maupun lainnya harus saling mendukung antar pengelola madrasah atau RA dengan cara memberikan informasi. Kami juga sudah menyampaikan pada seluruh Pengawas Madrasah dan RA,” imbuhnya.
Informasi yang dihimpun media ini, jenis bantuan yang akan diberikan Kemenag RI pada madrasah berupa media pembelajaran digital berupa kios pintar madrasah, digitalisasi madrasah dalam bentuk papan tulis interaktif. Sementara bantuan untuk RA berupa bantuan praga edukatif.
Untuk mendapatkan bantuan tersebut pengelola madrasah atau RA bisa langsung mengajukan proposal melalui laman https://appmadrasah.kemenag.go.id/simsarpras.
Dia menegaskan, seluruh bantuan murni dari pemerintah, baik Kementerian Agama RI maupun Provinsi yang bersifat gratis dan tidak ada embel-embel lainnya.
“Jadi jangan percaya jika ada yang menawarkan bantuan dengan mengatakan ada bayaran dan sebagainya. Saya pastikan semuanya adalah gratis. Sekali lagi, jangan percaya kepada orang yang mengatasnamakan Kemenag jika ada yang meminta bayaran dan lain sebagainya,” pungkasnya.







