Seluruh Pegawai Dinsos P3A Sumenep Lakukan Donor Darah, Dzulkarnain: Wujud Kepedulian Bagi Sesama

Rabu, 20 September 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kepala Dinsos P3A Sumenep, Achmad Dzulkarnain melakukan donor darah di Kantor PMI setempat.

Kepala Dinsos P3A Sumenep, Achmad Dzulkarnain melakukan donor darah di Kantor PMI setempat.

SUMENEP, detikkota.com – Pegawai Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlinduangan Anak (Dinsos P3A) Kabupaten Sumenep, Jawa Timur melakukan donor darah di acara Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Palang Merah Indonesia (PMI).

Donor darah dimulai sejak pukul 08.30 WIB hingga selesai. Satu persatu pegawai Dinsos P3A Sumenep, OPD pertama yang melakukan donar darah bergantian mendonorkan darahnya di kantor PMI setempat, Rabu (20/9/2023).

Kepala Dinsos P3A Kabupaten Sumenep, Achmad Dzulkarnain mengatakan, donor darah sebagai wujud kepedulian pada sesama dalam membangun bangsa yang sehat, unggul dan mandiri.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kami berpartisipasi dalam peringatan HUT ke-78 PMI, seluruh pegawai ikut melakukan donor darah. Dinsos P3A Sumenep menjadi OPD pertama yang melakukan donor darah,” sebut Dzulkarnain.

Menurutnya, langkah itu bagian dari cara pihaknya memberikan edukasi terhadap seluruh pegawai bahwa menyumbangkan darah sangat berarti bagi masyarakat yang membutuhkan, terutama yang sedang menjalani perawatan di rumah sakit.

“Ketersediaan darah di PMI tentu tidak boleh sampai kosong. Sebab, PMI menjadi bagian yang tidak bisa dipisahkan dengan kesehatan masyarakat. Jadi mari kita terus bersinergi untuk kepentingan masyarakat luas,” ucap Izoel, panggilan karibnya.

Terakhir, mantan Camat Lenteng itu berharap PMI terus memberikan pelayanan, khususnya dalam penyediaan darah di Kabupaten Sumenep.

“PMI harus terus berkontribusi dalam penyediaan kebutuhan darah bagi masyarakat kita. Sukses dan jaya selalu untuk PMI diusia yang ke-78,” pungkasnya.

Berita Terkait

Pemkab Bangkalan Perkuat Sinergi Informasi melalui Muswil VI RAPI
Layanan Adminduk Online Tekan Antrean Pemohon di MPP Siola Surabaya
SPBE Banyuwangi Tertinggi Nasional, KemenPAN-RB Beri Nilai 4,87
Dinas Pertanian Subang Distribusikan Bantuan Program Upland untuk Petani Nanas
Pantau Penyemprotan Padi dengan Drone, Bupati Sumenep Dorong Swasembada Pangan Berbasis Petani
Bunda Indah Ajak Kepala Desa Solid Bangun Lumajang Lewat PKDI
Kapasitas Fiskal Rendah Jadi Tantangan Utama Penyusunan RKPD Lumajang 2027
Pimpin Apel Perdana 2026, Wali Kota Probolinggo Tekankan Penguatan Kinerja ASN

Berita Terkait

Minggu, 11 Januari 2026 - 11:30 WIB

Pemkab Bangkalan Perkuat Sinergi Informasi melalui Muswil VI RAPI

Jumat, 9 Januari 2026 - 14:07 WIB

Layanan Adminduk Online Tekan Antrean Pemohon di MPP Siola Surabaya

Jumat, 9 Januari 2026 - 14:06 WIB

SPBE Banyuwangi Tertinggi Nasional, KemenPAN-RB Beri Nilai 4,87

Kamis, 8 Januari 2026 - 12:21 WIB

Dinas Pertanian Subang Distribusikan Bantuan Program Upland untuk Petani Nanas

Rabu, 7 Januari 2026 - 16:34 WIB

Pantau Penyemprotan Padi dengan Drone, Bupati Sumenep Dorong Swasembada Pangan Berbasis Petani

Berita Terbaru

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Bangkalan, Zainal Alim, mewakili Sekda Bangkalan saat memberikan sambutan pada Musyawarah Wilayah VI RAPI Wilayah 1301 Bangkalan di Aula Dinas Pendidikan Kabupaten Bangkalan, Minggu (11/1/2026).

Pemerintahan

Pemkab Bangkalan Perkuat Sinergi Informasi melalui Muswil VI RAPI

Minggu, 11 Jan 2026 - 11:30 WIB