Sukses Gelar Kejurda Billiard Jatim 2023, Ketua POBSI Jatim: Terima Kasih Sumenep

Jumat, 7 Juli 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua Umum Persatuan Olahraga Billiard Seluruh Indonesia (POBSI) Jawa Timur, Pujo Asmarahadi (kaos kuning) dan Ketua POBSI Sumenep, Robin Budiyanto.

Ketua Umum Persatuan Olahraga Billiard Seluruh Indonesia (POBSI) Jawa Timur, Pujo Asmarahadi (kaos kuning) dan Ketua POBSI Sumenep, Robin Budiyanto.

SUMENEP, detikkota.com – Pelaksanan Kejuaraan Daerah (Kejurda) Billiard tingkat Jawa Timur 2023 sukses digelar di Mr. Ball Billiard & Lounge, Desa Gedungan, Kecamatan Batuan, Kabupaten Sumenep.

Perhelatan para atlet billiard se-Jawa Timur itu mendapat perhatian Ketua Umum Persatuan Olahraga Billiard Seluruh Indonesia (POBSI) Jawa Timur, Pujo Asmarahadi, dengan datang dan meninjau langsung jalannya turnamen, Kamis (6/7/2023).

Pujo mengatakan, POBSI Sumenep telah berhasil dan sukses melaksanakan Kejuaraan Daerah (Kejurda) Biliard tahun 2023.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kesuksesan itu bisa dilihat dari tingkat kehadiran peserta dari kabupaten/kota di Jawa Timur serta persiapan pelaksanaan yang sangat matang ditempat yang cukup representatif,” jelasnya.

Menurutnya, pemenang dari Kejurda yang dilaksakan dari tanggal 3 sampai tanggal 6 Juli 2023 disiapkan untuk mengikuti Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Timur mendatang.

“Kejurda ini adalah ajang pemanasan sebelum para atlet berlaga di kejuaran yang lebih besar, yakni kejuaaran Porprov,” jelas Pujo di Mr. Ball Sumenep.

Pihaknya memilih Kabupaten Sumenep sebagai lokasi Kejurda, lanjutnya, karena ingin meratakan penyelenggaraan.

“Ini baru pertama kali kami selenggarakan di Madura, tepatnya di Sumenep agar semua daerah juga meraskaan euforia Kejurda,” imbuhnya.

Sebagai Ketua POBSI Jatim, pihaknya berjanji untuk terus melakukan pembinaan atlet dengan menyelenggarakan berbagai kegiatan serupa.

“Biar anak-anak muda tertarik dengan olahraga ini, supaya kami tidak kekurangan atlet untuk megikuti kejuaraan, baik tingkat daerah ataupun nasional,” harapnya.

Terakhir, Pujo Asmarahadi mengaku bangga karena Kejurda kali ini mendapat dukungan dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep. Bentuk dukungan nyata pemerintah daerah terlihat saat pembukaan Kejurda dibuka dan dihadiri oleh pejabat teras Pemkab setempat.

“Kami berterima kasih dengan support Pemkab Sumenep. Sejatinya, kemarin yang akan membuka Kejurda adalah Bapak Bupati. Berhubung beliau sedang menubaikan ibadah haji maka yang diutur Bapak Asisten Perekonomian dan Pembangunan,” tuturnya.

Menurutnya, dukungan Pemkab Sumenep penting bagi kemajuan dan pembinaan atlet billiard. “Dengan dukungan pemerintah daerah mumungkinkan banyaknya atlet berprestasi yang muncul,” pungkasnya.

Sebelumnya, Ketua Panitia Kejurda Billiard se-Jatim, Robin Budianto mengatakan, ada 150 peserta yang ikut berlaga pada event tersebut. Mereka akan berlaga dalam 4 kategori yang akan dipertandingkan, yakni bola 8, 9, 10 dan 15.

“Masing-masing kategori itu terdiri dari tim ganda putra, ganda putri dan campuran,” ucap Robin, usai pembukaan Kejurda.

Menurutnya, Kejurda digelar dengan tujuan mengaplikasikan teknik dan teori yang telah didapat serta mengasah kemampuan yang dimiliki oleh para atlet billiard se-Jawa Timur.

Robin yang juga Ketua Persatuan Olahraga Billiard Seluruh Indonesia (POBSI) Sumenep itu menyatakan, dalam kejuaraan tahun ini, pihaknya menerjunkan 11 atlet untuk semua kategori.

Pihaknya optimis tim Kabupaten Sumenep memiliki potensi untuk menang di bola 9, 10 dan 15. Pihaknya juga menargetkan atletnya mampu menyabet 5 medali dalam perhelatan Kejurda kali ini.

“Target POBSI Sumenep dapat meraih 2 medali emas, 2 medali perak dan 1 medali perunggu,” rincinya.

Berita Terkait

Presiden Prabowo: Olahraga Cerminan Kekuatan dan Kebangkitan Bangsa
Kapolres Sumenep Terima Penghargaan Presiden RI atas Dukungan Swasembada Pangan Nasional
Jalan Rusak Parah, Warga Montorna Terpaksa Gotong Royong Pikulkan Orang Sakit ke Puskesmas
Atlet Catur Probolinggo Sumbang Empat Medali untuk Indonesia di SEA Games Thailand 2025
Insentif Guru Non ASN Dipersoalkan, Komisi IV DPRD Sumenep Buka Ruang Aduan
Disdik Tegaskan Tak Ada Potongan Dana Insentif Guru Non K2 Non ASN, Tantang Sebut Oknum
Insentif Guru Non K2 di Sumenep Diduga Dipangkas hingga Ratusan Ribu Rupiah
Fiskal Tertekan, AFED Nilai Kebijakan APBD Sumenep Tak Sejalan dengan Visi Kepala Daerah

Berita Terkait

Jumat, 9 Januari 2026 - 14:12 WIB

Presiden Prabowo: Olahraga Cerminan Kekuatan dan Kebangkitan Bangsa

Rabu, 7 Januari 2026 - 15:58 WIB

Kapolres Sumenep Terima Penghargaan Presiden RI atas Dukungan Swasembada Pangan Nasional

Sabtu, 3 Januari 2026 - 07:15 WIB

Jalan Rusak Parah, Warga Montorna Terpaksa Gotong Royong Pikulkan Orang Sakit ke Puskesmas

Jumat, 2 Januari 2026 - 17:59 WIB

Atlet Catur Probolinggo Sumbang Empat Medali untuk Indonesia di SEA Games Thailand 2025

Jumat, 2 Januari 2026 - 11:11 WIB

Insentif Guru Non ASN Dipersoalkan, Komisi IV DPRD Sumenep Buka Ruang Aduan

Berita Terbaru

Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani.

Pemerintahan

SPBE Banyuwangi Tertinggi Nasional, KemenPAN-RB Beri Nilai 4,87

Jumat, 9 Jan 2026 - 14:06 WIB