Pemdes Kertajaya Realisasikan Dana Desa Tahap II untuk Pembangunan TPT Saluran

Minggu, 7 September 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PURWAKARTA, detikkota.com – Pemerintah Desa Kertajaya, Kabupaten Purwakarta, merealisasikan Dana Desa (DD) Tahap II tahun 2025 untuk pembangunan Tebing Penahan Tanah (TPT) saluran di Dusun I. Proyek ini mulai dilaksanakan pada Senin (8/9/2025).

Kepala Desa Kertajaya, Yadiswara, mengatakan pembangunan TPT dengan panjang 180 meter di sisi kanan dan kiri saluran akan berlangsung sekitar 14 hari dengan anggaran Rp100 juta setelah dipotong pajak.

“Pekerjaan akan dimulai minggu ini di RW 01 RT 003, melibatkan swadaya masyarakat Desa Kertajaya sebagai bentuk pemberdayaan masyarakat,” jelasnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sebelum pelaksanaan, pemerintah desa telah menggelar musyawarah bersama BPD, LPM, dan tokoh masyarakat. Untuk pengawasan di lapangan, desa juga melibatkan Babinsa, Bhabinkamtibmas, serta pendamping desa. Sementara itu, Ecin ditunjuk sebagai Ketua TPK Desa Kertajaya yang bertanggung jawab pada pelaksanaan teknis.

Warga setempat menyambut baik pembangunan tersebut. Salah seorang warga, Nanang, mengaku lega karena TPT akan membantu mengatasi banjir.

“Alhamdulillah, dengan adanya program pembangunan TPT ini, saluran jadi lebih baik sehingga para petani bisa lancar beraktivitas. Saat musim hujan, banjir sering masuk ke rumah setinggi dada orang dewasa. Semoga dengan pembangunan ini masalah itu bisa teratasi,” ujarnya.

Selain pembangunan infrastruktur, Dana Desa Tahap II juga digunakan untuk program lain, di antaranya honor guru ngaji sebesar Rp150 ribu dan Bantuan Langsung Tunai (BLT) kepada 43 Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

“Setiap KPM menerima Rp300 ribu per bulan selama tiga bulan, terhitung dari Juli hingga September 2025,” tambah Yadiswara.

Berita Terkait

Dandim 0827/Sumenep Hadiri Grand Launching Program Makan Bergizi Gratis di Rubaru
Kapolresta Banyuwangi Berganti, Ipuk Ajak Perkuat Sinergi Jaga Kondusifitas Daerah
32 Tim Meriahkan Kejuaraan Drumband Kabupaten Banyuwangi 2026
Bangkalan Surplus Beras, Bupati Pastikan Ketahanan Pangan Aman hingga 13 Bulan
Aktivitas Galian C di Sekitar Asta Tinggi Sumenep Disorot Paguyuban Potra Potre Budaya Madura
Pemkot Surabaya Gelar Perayaan Natal Kota di Balai Kota
PMII UNIBA Madura Tolak Pilkada Lewat DPRD, Dinilai Ancam Kedaulatan Rakyat
Pantau Penyemprotan Padi dengan Drone, Bupati Sumenep Dorong Swasembada Pangan Berbasis Petani

Berita Terkait

Sabtu, 10 Januari 2026 - 20:30 WIB

Dandim 0827/Sumenep Hadiri Grand Launching Program Makan Bergizi Gratis di Rubaru

Sabtu, 10 Januari 2026 - 20:29 WIB

Kapolresta Banyuwangi Berganti, Ipuk Ajak Perkuat Sinergi Jaga Kondusifitas Daerah

Kamis, 8 Januari 2026 - 16:28 WIB

Bangkalan Surplus Beras, Bupati Pastikan Ketahanan Pangan Aman hingga 13 Bulan

Kamis, 8 Januari 2026 - 14:02 WIB

Aktivitas Galian C di Sekitar Asta Tinggi Sumenep Disorot Paguyuban Potra Potre Budaya Madura

Kamis, 8 Januari 2026 - 13:17 WIB

Pemkot Surabaya Gelar Perayaan Natal Kota di Balai Kota

Berita Terbaru

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Bangkalan, Zainal Alim, mewakili Sekda Bangkalan saat memberikan sambutan pada Musyawarah Wilayah VI RAPI Wilayah 1301 Bangkalan di Aula Dinas Pendidikan Kabupaten Bangkalan, Minggu (11/1/2026).

Pemerintahan

Pemkab Bangkalan Perkuat Sinergi Informasi melalui Muswil VI RAPI

Minggu, 11 Jan 2026 - 11:30 WIB