BPBD dan Pemkab Sumenep Lakukan Asesmen Pascagempa di Pulau Sapudi

Kamis, 2 Oktober 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tim BPBD Sumenep bersama instansi terkait meninjau kerusakan rumah warga di Kecamatan Gayam pascagempa, Kamis (2/10/2025).

Tim BPBD Sumenep bersama instansi terkait meninjau kerusakan rumah warga di Kecamatan Gayam pascagempa, Kamis (2/10/2025).

SUMENEP, detikkota.com – Pemerintah Kabupaten Sumenep bersama Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan sejumlah instansi terkait turun langsung ke Pulau Sapudi untuk melakukan asesmen pascagempa yang mengguncang Kecamatan Nonggunong dan Kecamatan Gayam.

Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo, menyatakan pemerintah bergerak cepat agar masyarakat terdampak mendapat penanganan maksimal. Asesmen dilakukan untuk mendata kebutuhan riil di lapangan sehingga bantuan yang diberikan tepat sasaran.

“Pendataan awal sangat penting agar bantuan sesuai dengan kondisi dan kebutuhan masyarakat,” kata Bupati kepada Media Center, Kamis (2/10/2025).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Tim gabungan mencatat kerusakan rumah warga, fasilitas umum, sekolah, hingga sarana ibadah. Selain itu, dilakukan pendataan korban luka dan warga yang harus mengungsi akibat rumah tidak layak huni.

Data sementara menunjukkan, di Kecamatan Gayam terdapat 121 rumah rusak ringan hingga berat, 6 masjid, 1 musala, 8 sekolah, serta satu puskesmas terdampak. Sementara di Kecamatan Nonggunong tercatat 17 rumah rusak, 2 masjid, 1 musala, dan 3 sekolah. Total korban luka di dua kecamatan sebanyak 6 orang yang dirawat di Puskesmas Gayam.

“Kami tidak ingin ada masyarakat yang terabaikan. Hasil asesmen ini akan menjadi dasar langkah pemulihan jangka menengah dan panjang,” ujar Fauzi.

Kepala Pelaksana BPBD Sumenep, Ach. Laili Maulidy, menambahkan asesmen dilakukan untuk memastikan data kerusakan dan korban terverifikasi dengan baik. Setelah itu, tindak lanjut berupa perbaikan rumah warga akan dilaksanakan bersama Dinas PUTR, Polres, dan Kodim Sumenep.

“Perbaikan dilakukan agar masyarakat bisa segera kembali beraktivitas. Sesuai instruksi pimpinan, kami bekerja cepat dan tanggap untuk mempercepat pemulihan,” pungkasnya.

Penulis : Red

Editor : Red

Berita Terkait

Dandim 0827/Sumenep Hadiri Grand Launching Program Makan Bergizi Gratis di Rubaru
Kapolresta Banyuwangi Berganti, Ipuk Ajak Perkuat Sinergi Jaga Kondusifitas Daerah
32 Tim Meriahkan Kejuaraan Drumband Kabupaten Banyuwangi 2026
Bangkalan Surplus Beras, Bupati Pastikan Ketahanan Pangan Aman hingga 13 Bulan
Aktivitas Galian C di Sekitar Asta Tinggi Sumenep Disorot Paguyuban Potra Potre Budaya Madura
Pemkot Surabaya Gelar Perayaan Natal Kota di Balai Kota
PMII UNIBA Madura Tolak Pilkada Lewat DPRD, Dinilai Ancam Kedaulatan Rakyat
Pantau Penyemprotan Padi dengan Drone, Bupati Sumenep Dorong Swasembada Pangan Berbasis Petani

Berita Terkait

Sabtu, 10 Januari 2026 - 20:30 WIB

Dandim 0827/Sumenep Hadiri Grand Launching Program Makan Bergizi Gratis di Rubaru

Sabtu, 10 Januari 2026 - 20:29 WIB

Kapolresta Banyuwangi Berganti, Ipuk Ajak Perkuat Sinergi Jaga Kondusifitas Daerah

Jumat, 9 Januari 2026 - 18:11 WIB

32 Tim Meriahkan Kejuaraan Drumband Kabupaten Banyuwangi 2026

Kamis, 8 Januari 2026 - 16:28 WIB

Bangkalan Surplus Beras, Bupati Pastikan Ketahanan Pangan Aman hingga 13 Bulan

Kamis, 8 Januari 2026 - 14:02 WIB

Aktivitas Galian C di Sekitar Asta Tinggi Sumenep Disorot Paguyuban Potra Potre Budaya Madura

Berita Terbaru