Akhir Pekan Ini, Banyuwangi Gelar BMX Supercross 2025, Satu-satunya Ajang Resmi UCI di Indonesia

Jumat, 14 November 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sirkuit BMX Supercross Muncar, Banyuwangi, yang menjadi tuan rumah ajang internasional BMX Supercross 2025.

Sirkuit BMX Supercross Muncar, Banyuwangi, yang menjadi tuan rumah ajang internasional BMX Supercross 2025.

BANYUWANGI, detikkota.com – Kabupaten Banyuwangi kembali memperkuat posisinya sebagai pusat balap sepeda nasional dengan menggelar Banyuwangi BMX Supercross 2025, satu-satunya ajang balap sepeda BMX di Indonesia yang tercatat dalam agenda resmi Union Cycliste Internationale (UCI). Event ini berlangsung pada 15–16 November 2025 di Sirkuit BMX Supercross Muncar.

Sirkuit tersebut dikenal sebagai salah satu trek BMX supercross terpanjang di dunia. “Tahun ini, Banyuwangi BMX Supercross menjadi satu-satunya ajang BMX Racing di Indonesia yang masuk kalender resmi UCI 2025. Di ASEAN hanya ada dua, yakni di Banyuwangi dan Thailand,” ujar Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani, Kamis (13/11/2025).

Sirkuit Muncar sendiri merupakan lintasan berstandar Olimpiade yang telah direvitalisasi Kementerian PUPR dengan melibatkan arsitek dunia untuk trek BMX, Tom Ritzenthaler.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Plt. Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Banyuwangi, M. Alfin Kurniawan, menyampaikan bahwa event internasional ini diikuti pembalap dari beberapa negara, termasuk Latvia, China, dan Malaysia, selain tuan rumah Indonesia. “Total ada 207 rider,” ungkapnya.

Kejuaraan ini melombakan kelas C1 race dengan total 19 kategori yang dibuka untuk tiga kelompok usia, baik putra maupun putri: Challenge (5–16 tahun), Junior (17–18 tahun), dan Elite (19 tahun ke atas).

Masyarakat dapat menyaksikan langsung di Sirkuit Muncar atau melalui siaran live streaming di kanal YouTube Banyuwangi Sport.

Race Director Banyuwangi BMX Supercross 2025, Dadang Haries Poernomo, menjelaskan bahwa Sirkuit Muncar memiliki tingkat kesulitan tinggi. Trek sepanjang 465 meter tersebut dilengkapi empat obstacle high jump—jumlah terbanyak di dunia—dua start gate dengan ketinggian 5 dan 8 meter, serta tujuh line berbeda yang bisa digunakan untuk berbagai kelas perlombaan.

Penulis : Bi

Editor : Red

Berita Terkait

Surabaya–Inggris Jalin Kerja Sama, 10 Sekolah Mulai Implementasi Program Pengurangan Sampah Plastik
Presiden Prabowo Lantik Komisi Percepatan Reformasi Kepolisian, Jimly Asshiddiqie Jadi Ketua
Bupati Ipuk Sambut Baik Arahan Presiden Prabowo untuk Perpanjangan Kereta Cepat ke Banyuwangi
Wali Kota Eri Cahyadi Sambut Delegasi 17 Negara dalam Peringatan 70 Tahun KAA di Surabaya
PB ISSI Beri Penghargaan untuk Banyuwangi, Apresiasi Konsistensi Kembangkan Sport Tourism
Presiden Prabowo Jamuan Santap Malam Kenegaraan untuk Presiden Brasil Lula da Silva di Istana Merdeka
Presiden Prabowo Pimpin Rapat Terbatas, Fokuskan Arahan pada Pertanian, Ekonomi, dan Pendidikan
Presiden Prabowo Tegaskan Komitmen Berantas Korupsi dan Tegakkan Hukum Tanpa Pandang Bulu

Berita Terkait

Jumat, 14 November 2025 - 08:56 WIB

Akhir Pekan Ini, Banyuwangi Gelar BMX Supercross 2025, Satu-satunya Ajang Resmi UCI di Indonesia

Jumat, 14 November 2025 - 08:54 WIB

Surabaya–Inggris Jalin Kerja Sama, 10 Sekolah Mulai Implementasi Program Pengurangan Sampah Plastik

Sabtu, 8 November 2025 - 08:34 WIB

Presiden Prabowo Lantik Komisi Percepatan Reformasi Kepolisian, Jimly Asshiddiqie Jadi Ketua

Rabu, 5 November 2025 - 12:18 WIB

Bupati Ipuk Sambut Baik Arahan Presiden Prabowo untuk Perpanjangan Kereta Cepat ke Banyuwangi

Jumat, 31 Oktober 2025 - 10:22 WIB

Wali Kota Eri Cahyadi Sambut Delegasi 17 Negara dalam Peringatan 70 Tahun KAA di Surabaya

Berita Terbaru

salah satu jenis Watu Semeru yang menjadi incaran kolektor luar negeri.

Lifestyle

Watu Semeru dari Lumajang Kian Diminati Kolektor Mancanegara

Jumat, 14 Nov 2025 - 10:28 WIB