Probolinggo Marching Championship 2025 Meriahkan HUT ke-80 PGRI dan HGN

Minggu, 30 November 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Puluhan kelompok drumband memeriahkan Probolinggo Marching Championship 2025.

Puluhan kelompok drumband memeriahkan Probolinggo Marching Championship 2025.

PROBOLINGGO, detikkota.com – Sebagai bagian dari peringatan HUT ke-80 Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) dan Hari Guru Nasional (HGN) 2025, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikdaya) Kabupaten Probolinggo bersama PGRI Kabupaten Probolinggo dan Pengkab Persatuan Drum Band Indonesia (PDBI) Probolinggo menggelar Probolinggo Marching Championship 2025 pada Minggu (30/11/2025).

Kegiatan yang dimulai dari Lapangan Maron dan berakhir di GOR Graha Kedaton Maron ini dibuka oleh Bupati Probolinggo, dr. Mohammad Haris (Gus Haris), ditandai pemukulan drum bersama Kepala Disdikdaya Kabupaten Probolinggo, Hary Tjahjono. Hadir dalam kegiatan tersebut anggota DPRD Kabupaten Probolinggo Alfiana Firda Afnaini, Camat Maron Nurhafiva, Ketua PGRI Kabupaten Probolinggo Asim, Ketua Umum KONI Kabupaten Probolinggo Zainul Hasan, Ketua Pengkab PDBI Probolinggo Jon Junaedi, serta Forkopimka Maron.

Acara semakin meriah dengan penampilan Marching Band Radja DC dari Pondok Pesantren Raudlatul Jannah, Desa Klaseman, Kecamatan Gending. Beranggotakan 250 personel, tim ini mampu memukau peserta dan tamu undangan melalui performa yang telah mengantarkan mereka meraih sejumlah prestasi.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kepala Disdikdaya Kabupaten Probolinggo, Hary Tjahjono, menjelaskan bahwa kejuaraan ini menjadi ruang untuk mengembangkan minat dan bakat peserta didik di bidang seni dan olahraga. “Kegiatan ini digelar untuk memperingati HGN 2025 dan HUT ke-80 PGRI serta sebagai program pembinaan minat bakat dan kreativitas peserta didik,” ujarnya.

Hary menyebutkan, kejuaraan diikuti 27 kelompok drum band, terdiri atas 4 kelompok TK untuk kategori konser berdurasi sekitar lima menit, serta 19 kelompok SD dan 3 kelompok SMP untuk kategori parade. Penilaian dilakukan oleh dewan juri dari PDBI Jawa Timur. Ia berharap kegiatan serupa dapat menjadi agenda rutin di tahun berikutnya.

Bupati Probolinggo, Gus Haris, menegaskan bahwa marching band memiliki peran penting dalam pembentukan karakter siswa. “Drumband marching band adalah budaya lama untuk membangun semangat dan kekompakan. Di sekolah, ini bukan hanya soal musik, tetapi menjaga harmonisasi, sinergi, kedisiplinan, silaturahim dan kebersamaan,” katanya.

Ia meminta Disdikdaya menjadikan kompetisi marching band sebagai kegiatan tahunan serta mendorong sekolah untuk terus mengembangkan unit marching band masing-masing. “Saya minta ini menjadi agenda rutin setiap tahun. Jadikan marching band sebagai budaya sekolah,” tegasnya.

Gus Haris juga memberikan apresiasi khusus kepada Marching Band Radja DC. “Penampilan Raudlatul Jannah luar biasa. Insya Allah kalian akan keliling Indonesia membawa nama besar pesantren dan Kabupaten Probolinggo. Siapa tahu nanti juara dunia,” ujarnya.

Lebih lanjut, ia menyatakan akan menyiapkan penghargaan bagi sekolah yang mampu mengharumkan nama daerah melalui prestasi marching band. “Ke depan akan ada reward untuk sekolah yang marching band-nya benar-benar berprestasi,” pungkasnya.

Penulis : Sya

Editor : Sya

Berita Terkait

Ketua TP PKK Lumajang Dorong Dunia Modeling Jadi Sarana Promosi Budaya Lokal
32 Tim Meriahkan Kejuaraan Drumband Kabupaten Banyuwangi 2026
Ratusan Karya Perupa Nusantara Dipamerkan di Gedung Juang Banyuwangi
Turnamen Catur Internasional Bergengsi FIDE Kembali Hadir di Kota Pahlawan
Parade Surabaya Fashion Festival 2025 Warnai Kawasan Kota Lama
Watu Semeru dari Lumajang Kian Diminati Kolektor Mancanegara
Semarak Hari Jadi Sumenep, Festival Karaoke Dangdut se-Madura Resmi Ditutup
Festival Band Pelajar Probolinggo 2025 Hidupkan Kembali Semangat Musik Generasi Muda

Berita Terkait

Minggu, 18 Januari 2026 - 18:15 WIB

Ketua TP PKK Lumajang Dorong Dunia Modeling Jadi Sarana Promosi Budaya Lokal

Jumat, 9 Januari 2026 - 18:11 WIB

32 Tim Meriahkan Kejuaraan Drumband Kabupaten Banyuwangi 2026

Selasa, 23 Desember 2025 - 12:57 WIB

Ratusan Karya Perupa Nusantara Dipamerkan di Gedung Juang Banyuwangi

Jumat, 5 Desember 2025 - 00:26 WIB

Turnamen Catur Internasional Bergengsi FIDE Kembali Hadir di Kota Pahlawan

Minggu, 30 November 2025 - 15:13 WIB

Probolinggo Marching Championship 2025 Meriahkan HUT ke-80 PGRI dan HGN

Berita Terbaru

Sekolah Rakyat permanen di Desa Blambangan, Kecamatan Muncar.

Pendidikan

Sekolah Rakyat Berstandar Internasional Hadir di Banyuwangi

Kamis, 22 Jan 2026 - 14:36 WIB