Pemkab Lumajang dan Bea Cukai Probolinggo Musnahkan Rokok Ilegal di Stadion Semeru

Rabu, 10 Desember 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LUMAJANG, detikkota.com – Pemerintah Kabupaten Lumajang bersama Bea Cukai Probolinggo melakukan pemusnahan rokok ilegal dan barang kena cukai (BKC) lainnya hasil penindakan dalam kegiatan Ekspose dan Pemusnahan Hasil Penindakan di Stadion Semeru, Selasa (9/12/2025).

Langkah tersebut menjadi penegasan sikap pemerintah dalam memerangi peredaran barang ilegal yang merugikan penerimaan negara.

Wakil Bupati Lumajang, Yudha Adji Kusuma, menyatakan bahwa rokok dan BKC ilegal bukan sekadar pelanggaran administratif, melainkan tindak pidana yang berdampak besar pada keuangan negara.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Peredaran produk ilegal juga membahayakan masyarakat karena tidak memenuhi standar keamanan dan merugikan industri rokok legal yang patuh pada regulasi,” ujarnya.

Pemkab Lumajang mengalokasikan Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau (DBHCHT) sebesar Rp34,9 miliar. Yudha memastikan bahwa dana tersebut digunakan secara tepat untuk pembiayaan berbagai program strategis.

“Setiap rupiah dari DBHCHT harus kembali kepada masyarakat melalui pembangunan, kesehatan, kesejahteraan warga, dan penguatan penegakan hukum,” katanya.

Dana tersebut juga mendukung pembangunan infrastruktur wilayah tembakau, jaminan sosial bagi buruh tani, serta program percepatan penurunan stunting.

Melalui kegiatan pemusnahan ini, Pemkab Lumajang dan Bea Cukai menegaskan pentingnya pengawasan terpadu antara pemerintah daerah, aparat penegak hukum, dan lembaga pengawas. Kolaborasi tersebut disebut menjadi kunci dalam menekan peredaran rokok ilegal secara berkelanjutan.

Yudha menekankan bahwa kegiatan ini bukan hanya seremoni, tetapi bagian dari strategi penindakan yang berkesinambungan.

“Ini bukan acara simbolis. Ini adalah komitmen kami untuk terus memberantas rokok ilegal, memperkuat tata kelola cukai, dan menjaga keberlanjutan DBHCHT bagi kesejahteraan masyarakat,” tegasnya.

Penulis : An

Editor : Red

Berita Terkait

Alissa Wahid: 221 Ribu Jamaah Haji Indonesia Bergantung pada Dedikasi Petugas
Penguatan STEM dan Beasiswa Jadi Sorotan Prabowo dalam Taklimat Pendidikan Tinggi
Presiden Prabowo Dorong Perguruan Tinggi Perkuat Riset dan Inovasi untuk Industri Nasional
BMKG Peringatkan Potensi Cuaca Ekstrem 13–19 Januari 2026, Waspada Hujan Lebat dan Angin Kencang
Presiden Prabowo: Olahraga Cerminan Kekuatan dan Kebangkitan Bangsa
Pemerintah Bentuk Satgas Percepatan Pemulihan Pascabencana Aceh, Sumut, dan Sumbar
Presiden Prabowo Terima Menteri Investasi, Bahas Kampung Haji dan Hunian Korban Bencana
Pesan Natal Presiden Prabowo: Damai, Pengharapan, dan Solidaritas

Berita Terkait

Selasa, 20 Januari 2026 - 10:58 WIB

Alissa Wahid: 221 Ribu Jamaah Haji Indonesia Bergantung pada Dedikasi Petugas

Kamis, 15 Januari 2026 - 18:43 WIB

Penguatan STEM dan Beasiswa Jadi Sorotan Prabowo dalam Taklimat Pendidikan Tinggi

Kamis, 15 Januari 2026 - 18:21 WIB

Presiden Prabowo Dorong Perguruan Tinggi Perkuat Riset dan Inovasi untuk Industri Nasional

Rabu, 14 Januari 2026 - 15:18 WIB

BMKG Peringatkan Potensi Cuaca Ekstrem 13–19 Januari 2026, Waspada Hujan Lebat dan Angin Kencang

Jumat, 9 Januari 2026 - 14:12 WIB

Presiden Prabowo: Olahraga Cerminan Kekuatan dan Kebangkitan Bangsa

Berita Terbaru