Jangan Lupa Nanti Malam, Parade Musik Tongtong Meriahkan Peringatan Bulan Bung Karno di Sumenep

Sabtu, 28 Juni 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SUMENEP, detikkota.com — Pemerintah Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, menggelar Parade Musik Tongtong dalam rangka memperingati Bulan Bung Karno pada Sabtu malam, 28 Juni 2025. Acara yang mengusung tema “Setialah Kepada Sumbermu” tersebut dimulai pukul 19.00 WIB dengan rute dari Giling menuju Rumah Dinas Bupati Sumenep.

Sebanyak tujuh grup musik tongtong terbaik turut memeriahkan parade, yakni Pangeran Wiraraja, Megantara, Lancheng Spectra, Bagaspati, Pangeran Girpapas, Bintang Kejora, dan Telaga Biru. Ribuan warga diperkirakan memadati jalur parade untuk menyaksikan pertunjukan seni tradisional khas Madura ini.

Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo menyatakan bahwa kegiatan tersebut tidak hanya sebagai bentuk hiburan rakyat, tetapi juga sebagai upaya memperkuat identitas budaya dan nasionalisme. Menurutnya, musik tongtong merupakan suara khas Madura yang sarat semangat kebersamaan dan gotong royong.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Parade ini adalah bagian dari pelestarian seni lokal yang harus terus dijaga. Melalui musik tongtong, kita menghidupkan semangat Bung Karno dan memperkuat jati diri budaya daerah,” ujar Bupati yang akrab disapa Cak Fauzi.

Parade musik tongtong diselenggarakan oleh Pemkab Sumenep dengan dukungan komunitas seni, organisasi pemuda, FKPPI, serta sejumlah media dan sponsor lokal. Acara ini menjadi salah satu daya tarik wisata budaya tahunan yang tidak hanya dinikmati masyarakat setempat, tetapi juga menarik minat wisatawan dari luar daerah.

Dengan irama musik tongtong yang dinamis dan paduan cahaya lampu hias, parade ini menjadikan suasana Kota Sumenep lebih semarak, sekaligus memperlihatkan semangat persatuan melalui kekuatan budaya lokal.

Berita Terkait

Lumajang Gelar Pameran Tosan Aji Nusantara, Dorong Pelestarian Budaya dan Identitas Bangsa
Dandim 0827/Sumenep Hadiri Grand Launching Program Makan Bergizi Gratis di Rubaru
Kapolresta Banyuwangi Berganti, Ipuk Ajak Perkuat Sinergi Jaga Kondusifitas Daerah
32 Tim Meriahkan Kejuaraan Drumband Kabupaten Banyuwangi 2026
Bangkalan Surplus Beras, Bupati Pastikan Ketahanan Pangan Aman hingga 13 Bulan
Aktivitas Galian C di Sekitar Asta Tinggi Sumenep Disorot Paguyuban Potra Potre Budaya Madura
Pemkot Surabaya Gelar Perayaan Natal Kota di Balai Kota
PMII UNIBA Madura Tolak Pilkada Lewat DPRD, Dinilai Ancam Kedaulatan Rakyat

Berita Terkait

Sabtu, 10 Januari 2026 - 20:36 WIB

Lumajang Gelar Pameran Tosan Aji Nusantara, Dorong Pelestarian Budaya dan Identitas Bangsa

Sabtu, 10 Januari 2026 - 20:30 WIB

Dandim 0827/Sumenep Hadiri Grand Launching Program Makan Bergizi Gratis di Rubaru

Sabtu, 10 Januari 2026 - 20:29 WIB

Kapolresta Banyuwangi Berganti, Ipuk Ajak Perkuat Sinergi Jaga Kondusifitas Daerah

Jumat, 9 Januari 2026 - 18:11 WIB

32 Tim Meriahkan Kejuaraan Drumband Kabupaten Banyuwangi 2026

Kamis, 8 Januari 2026 - 16:28 WIB

Bangkalan Surplus Beras, Bupati Pastikan Ketahanan Pangan Aman hingga 13 Bulan

Berita Terbaru