Kapolres Sumenep Tinjau Pelabuhan Cangkarman, Pastikan Keamanan dan Kenyamanan Pemudik

Kamis, 3 April 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SUMENEP, detikkota.com – Kapolres Sumenep, AKBP Henri Noveri Santoso, S.H., S.I.K., M.M., bersama jajaran melakukan pemantauan arus mudik di Pelabuhan Cangkarman, Kecamatan Bluto, Kamis (03/04/2025).

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polres Sumenep dalam memastikan kelancaran dan keamanan perjalanan masyarakat yang hendak pulang kampung merayakan Idul Fitri 1446 H.

Dalam kegiatan bertajuk Mudik Aman, Keluarga Nyaman Bersama Polres Sumenep ini, Kapolres didampingi Wakapolres Sumenep, Kompol Masyhur Ade, S.I.K., M.H., serta Pejabat Utama (PJU) Polres Sumenep dan anggota Satlantas. Mereka melakukan pengecekan terhadap kesiapan fasilitas pelabuhan, kelancaran arus penyeberangan menuju Pulau Giliraje, serta memastikan kesiapan personel di lapangan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kapolres Sumenep menegaskan bahwa pihaknya telah menyiapkan langkah-langkah strategis guna mengantisipasi lonjakan penumpang menjelang puncak arus mudik. “Kami ingin memastikan bahwa masyarakat dapat mudik dengan aman dan nyaman. Keberadaan personel di lapangan bertujuan untuk mengatur arus lalu lintas, membantu kelancaran penyeberangan, serta memberikan imbauan kepada masyarakat agar selalu mengutamakan keselamatan dalam perjalanan,” ujar AKBP Henri Noveri Santoso.

Selain pemantauan, petugas juga memberikan sosialisasi keselamatan berlalu lintas dan imbauan kepada pemudik untuk selalu mematuhi aturan, baik di darat maupun saat berada di kapal penyeberangan. Polres Sumenep juga menyiagakan personel di beberapa titik rawan guna memberikan rasa aman kepada masyarakat yang hendak mudik ke kepulauan.

Dengan langkah ini, diharapkan arus mudik di wilayah Sumenep dapat berjalan dengan tertib, lancar, dan minim kendala. Dokumentasi kegiatan ini telah dilampirkan sebagai bentuk laporan pelaksanaan tugas di lapangan.

Berita Terkait

Kota Probolinggo Semarak, Pro Night Culture Festival Season 2 Kembali Jadi Magnet Warga
Pisah Sambut Ketua PN Lumajang, Pranata Subhan Resmi Gantikan Redite Ika Septiana
Festival Nyunggi Susu Meriahkan The Seven Lakes Festival 2025 di Probolinggo
Pemkab Sumenep Salurkan Tunjangan Kehormatan bagi 1.225 Guru Ngaji
Bupati Sumenep Tekankan Pengelolaan Dana Desa Harus Berorientasi pada Kesejahteraan Warga
Pemkab Banyuwangi Raih Tiga Penghargaan pada Inotek Award 2025
Pemkab Bangkalan Gelar Bimtek PPID untuk Perkuat Keterbukaan Informasi Publik
Pemkab Banyuwangi Hadirkan Dokter Spesialis di Puskesmas untuk Perkuat Layanan Kesehatan

Berita Terkait

Minggu, 16 November 2025 - 12:54 WIB

Kota Probolinggo Semarak, Pro Night Culture Festival Season 2 Kembali Jadi Magnet Warga

Minggu, 16 November 2025 - 09:18 WIB

Pisah Sambut Ketua PN Lumajang, Pranata Subhan Resmi Gantikan Redite Ika Septiana

Sabtu, 15 November 2025 - 20:45 WIB

Festival Nyunggi Susu Meriahkan The Seven Lakes Festival 2025 di Probolinggo

Jumat, 14 November 2025 - 18:10 WIB

Pemkab Sumenep Salurkan Tunjangan Kehormatan bagi 1.225 Guru Ngaji

Jumat, 14 November 2025 - 12:22 WIB

Bupati Sumenep Tekankan Pengelolaan Dana Desa Harus Berorientasi pada Kesejahteraan Warga

Berita Terbaru