Kasus Dugaan Bayi Tertukar, Sepekan Lagi Hasil DNA Keluar

AKP Dhani Rahadian, Kasatreskrim Polres Sumenep

SUMENEP, detikkota.com – AKP Dhani Rahadian, Kasatreskrim Polres Sumenep memastikan test DNA dugaan bayi tertukar di Sumenep minggu depan akan diketahui hasilnya. Sebab hasil test DNA sudah berada di Rumah Sakit Bhayangkara Polda Jatim.

“Minggu depan test hasil DNA Sumenep keluar. Hanya tinggal diambil di Polda Jatim,” terang Dhani saat dikonfirmasi, Selasa (2/2/2021).

Banner

Dia menegaskan, jika nantinya hasil test DNA pada bayi tersebut hasilnya Identik, bayi tersebut akan dikembalikan kepada orang tuanya, namun jika hasilnya tidak identik maka pihak Polres Sumenep akan segera melakukan penyelidikan.

“Secepatnya kami akan proses,” tegas Kasatreskrim Polres Sumenep.

Dugaan bayi perempuan tertukar di RSUD Moh Anwar Sumenep mulai memasuki tahap proses penyidikan kecocokan antara identitas DNA bayi dan orang tuanya. Sampel DNA dari keduanya diambil di Poliklinik Polres Sumenep pada Selasa, (1/12/2020), lalu.

Sampel DNA itu diambil oleh Tim Medis dari Polda Jatim yang berjumlah empat orang. Mereka didampingi oleh Direktur RSUD Moh Anwar dr Erliyati dan Kasatreskrim Polres Sumenep AKP Dhani Rahdiyan Basuki saat pengambilan sampel DNA. (Md)

title="banner"
Banner