Ketua Umum Garuda Bakti Nusantara Menyoroti Bocornya 279 Juta data penduduk Indonesia

Jumat, 21 Mei 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA, detikkota.com – Beredar kabar bocornya 279 juta data penduduk Indonesia yang diduga berasal dari BPJS Kesehatan di Twitter.

Sebuah akun bernama kotz, menjual data ini di forum online Raidforums.com pada 12 Mei 2021 lalu. Dalam deskripsinya, data ini terdiri dari nama lengkap, KTP, nomor telepon, email, hingga alamat.

Bahkan 20 juta data lainnya juga menampilkan foto pribadi. Akun tersebut memberikan 1 juta sampel data secara gratis dari total 279 juta data.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Akun ini membandrol 297 juta data itu seharga 0,15 Bitcoin atau sekitar Rp87,6 juta.

Merespons kabar itu, Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Johnny G. Plate menyatakan tengah mendalaminya.

“Kementerian Kominfo sedang melakukan pendalaman atas dugaan kebocoran data tersebut,” jawab Menkominfo, Kamis (20/5/2021).

Kemudian, BPJS Kesehatan mengaku sedang melakukan penelusuran untuk memastikan apakah kebocoran data memang berasal dari BPJS Kesehatan.

“Saat ini kami sedang melakukan penelusuran lebih lanjut untuk memastikan apakah data tersebut berasal dari BPJS Kesehatan atau bukan. Kami sudah mengerahkan tim khusus untuk sesegera mungkin melacak dan menemukan sumbernya,” kata pihak BPJS, Kamis (20/5/2021).

Meski demikan, Menkominfo Johnny G. Plate menegaskan bahwa data peserta JKN-KIS terlindungi dengan sistem pengamanan data yang ketat dan berlapis.

Lebih lanjut, BPJS Kesehatan juga memastikan telah melakukan koordinasi dengan pihak-pihak terkait untuk memberikan perlindungan data yang lebih maksimal.

Ketum Garuda Bakti Nusantara, Bahrul Ulum menegaskan pentingnya perbaikan dan peningkatan sistem pengamanan data publik ke arah yang lebih baik, agar dapat melindungi seluruh data warga Negara Indonesia dan jangan sampai terulang kejadian yang serupa. Tandasnya. (Red)

Berita Terkait

Haji Rudi Tegaskan Isu Pemotongan Anggaran Koperasi Desa Merah Putih di Sumenep Tidak Benar
Dandim 0827/Sumenep Pimpin Tradisi Pelepasan Personel Purnatugas
Presiden Prabowo: Olahraga Cerminan Kekuatan dan Kebangkitan Bangsa
Kapolres Sumenep Terima Penghargaan Presiden RI atas Dukungan Swasembada Pangan Nasional
Pemerintah Bentuk Satgas Percepatan Pemulihan Pascabencana Aceh, Sumut, dan Sumbar
Jalan Rusak Parah, Warga Montorna Terpaksa Gotong Royong Pikulkan Orang Sakit ke Puskesmas
Insentif Guru Non ASN Dipersoalkan, Komisi IV DPRD Sumenep Buka Ruang Aduan
Disdik Tegaskan Tak Ada Potongan Dana Insentif Guru Non K2 Non ASN, Tantang Sebut Oknum

Berita Terkait

Selasa, 13 Januari 2026 - 00:38 WIB

Haji Rudi Tegaskan Isu Pemotongan Anggaran Koperasi Desa Merah Putih di Sumenep Tidak Benar

Senin, 12 Januari 2026 - 11:47 WIB

Dandim 0827/Sumenep Pimpin Tradisi Pelepasan Personel Purnatugas

Jumat, 9 Januari 2026 - 14:12 WIB

Presiden Prabowo: Olahraga Cerminan Kekuatan dan Kebangkitan Bangsa

Rabu, 7 Januari 2026 - 15:58 WIB

Kapolres Sumenep Terima Penghargaan Presiden RI atas Dukungan Swasembada Pangan Nasional

Rabu, 7 Januari 2026 - 13:07 WIB

Pemerintah Bentuk Satgas Percepatan Pemulihan Pascabencana Aceh, Sumut, dan Sumbar

Berita Terbaru

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Bangkalan, Zainal Alim, mewakili Sekda Bangkalan saat memberikan sambutan pada Musyawarah Wilayah VI RAPI Wilayah 1301 Bangkalan di Aula Dinas Pendidikan Kabupaten Bangkalan, Minggu (11/1/2026).

Pemerintahan

Pemkab Bangkalan Perkuat Sinergi Informasi melalui Muswil VI RAPI

Minggu, 11 Jan 2026 - 11:30 WIB