KPU Nyatakan 98% Logistik Pemilu 2024 Telah Terdistribusi

Selasa, 23 Januari 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua KPU RI, Hasyim Asy'ari.

Ketua KPU RI, Hasyim Asy'ari.

JAKARTA, detikkota.com – Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, Hasyim Asy’ari menyatakan, distribusi logistik Pemilu 2024 ke KPU jajaran seluruh Indonesia telah mencapai 98%.

“Untuk surat suara, semua jenis sudah sampai di kabupaten, kota, dan sudah dilakukan sortir, lipat dan tinggal dipacking ke dalam kotak suara,” ucapnya di Kantor KPU, Jakarta Pusat dilansir detik, Senin (22/1/2024).

Bahkan kata Hasyim, logistik tersebut telah siap untuk masuk packing di kotak suara sesuai dengan alamat TPS masing-masing, sesuai dengan alamat dapilnya masing-masing.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Hasyim mengaku ada beberapa kendala selama proses distribusi logistik. Di antaranya, seperti kondisi cuaca dan bencana alam.

“Salah satunya terjadi di wilayah Puncak Jaya, Papua Tengah. Namun kami telah berkoordinasi dengan TNI-Polri untuk pengawalan distribusi logistik tersebut,” tegasnya.

Kata Hasyim, pengawalan dibutuhkan untuk keselamat logistik menuju kecamatan, khawatir di tengah perjalan ada longsor karena hujan deras yang membahayakan logistik Pemilu 2024.

“Berdasarkan itu, KPU berkoodinasi dengan pemerintah daerah setempat, dan juga dengan kepolisian dan TNI untuk mendapatkan dukungan bantuan untuk mendorong mengamankan distribusi logistik sampai ke gudang-gudang yang dituju,” imbuhnya.

Hasyim menyatakan, distribusi logistik Pemilu 2024 hampir rampung. Namun KPU akan terus memantau seluruh kebutuhan Pemilu agar berjalan sesuai rencana.

“Insyaallah kalau berdasarkan pantauan monitoring supervisi kami di KPU pusat ke KPU kabupaten/kota suasana kebatinannya (Komisioner, red) sudah relatif tenang karena berbagai macam logistik, terutama surat suara sudah diterima dan sudah dilakukan sortir dan pelipatan,” tandas Hasyim.

Berita Terkait

TMI Sumenep Soroti Dugaan Mafia Solar Subsidi Gunakan Barcode Nelayan dan Petani
Polres Sumenep Sambut Positif Rencana Kerja Sama dengan LBH GP Ansor
Polsek Ra’as Ungkap Kasus Curat, Dua Terduga Pelaku Berhasil Diamankan
Hak Penumpang Terampas, Rokok Ilegal Berlayar Bebas Ketika Kapal Rakyat Lebih Melayani Penyelundup
Kapolres Sumenep Inisiasi Persamaan Persepsi APH Sambut Pemberlakuan KUHP dan KUHAP Baru
Achmad Fauzi Kembali Pimpin DPC PDI Perjuangan Sumenep Periode 2025–2030
Konferda 2025 Tetapkan Kepengurusan Lengkap DPD PDI Perjuangan Jatim Periode 2025–2030
Said Abdullah Kembali Pimpin DPD PDI Perjuangan Jatim 2025–2030

Berita Terkait

Kamis, 8 Januari 2026 - 22:32 WIB

TMI Sumenep Soroti Dugaan Mafia Solar Subsidi Gunakan Barcode Nelayan dan Petani

Kamis, 8 Januari 2026 - 11:13 WIB

Polres Sumenep Sambut Positif Rencana Kerja Sama dengan LBH GP Ansor

Sabtu, 27 Desember 2025 - 17:26 WIB

Polsek Ra’as Ungkap Kasus Curat, Dua Terduga Pelaku Berhasil Diamankan

Rabu, 24 Desember 2025 - 19:50 WIB

Hak Penumpang Terampas, Rokok Ilegal Berlayar Bebas Ketika Kapal Rakyat Lebih Melayani Penyelundup

Selasa, 23 Desember 2025 - 13:04 WIB

Kapolres Sumenep Inisiasi Persamaan Persepsi APH Sambut Pemberlakuan KUHP dan KUHAP Baru

Berita Terbaru

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Bangkalan, Zainal Alim, mewakili Sekda Bangkalan saat memberikan sambutan pada Musyawarah Wilayah VI RAPI Wilayah 1301 Bangkalan di Aula Dinas Pendidikan Kabupaten Bangkalan, Minggu (11/1/2026).

Pemerintahan

Pemkab Bangkalan Perkuat Sinergi Informasi melalui Muswil VI RAPI

Minggu, 11 Jan 2026 - 11:30 WIB