Operasi Patuh Semeru 2025, Satlantas Pamekasan Catat 9.514 Pelanggaran

Selasa, 29 Juli 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PAMEKASAN, detikkota.com – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Pamekasan mencatat sebanyak 9.514 pelanggaran selama pelaksanaan Operasi Patuh Semeru 2025 yang berlangsung dari 14 hingga 27 Juli 2025.

Rinciannya, 45 pelanggaran ditindak menggunakan sistem tilang elektronik (ETLE), 2.483 pelanggar dikenai tilang manual, dan 6.986 lainnya hanya diberikan teguran.

Kanit Kamsel Satlantas Polres Pamekasan, IPDA Yoni Evan, menjelaskan bahwa pelanggaran paling banyak dilakukan oleh pengendara sepeda motor. Jenis pelanggaran yang dominan antara lain tidak memakai helm, kendaraan tanpa spion dan pelat nomor, penggunaan knalpot brong, serta menerobos lampu merah.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Mayoritas pelanggar adalah pengendara roda dua dengan berbagai bentuk pelanggaran, termasuk tidak melengkapi kendaraan sesuai ketentuan,” ungkapnya, Selasa (29/7/2025).

Ia menambahkan, Operasi Patuh Semeru bertujuan untuk meningkatkan disiplin berlalu lintas sekaligus menekan angka kecelakaan di wilayah hukum Pamekasan.

“Fokus operasi bukan hanya penindakan, tapi juga edukasi kepada masyarakat agar lebih sadar pentingnya keselamatan di jalan,” katanya.

Selama operasi berlangsung, Satlantas Polres Pamekasan juga aktif melakukan sosialisasi melalui media sosial, pemasangan spanduk, dan patroli di titik-titik rawan pelanggaran, seperti jalan protokol, perempatan besar, serta jalur antar-kecamatan.

Meski operasi telah berakhir, pihak kepolisian tetap mengimbau masyarakat agar terus mematuhi aturan lalu lintas demi keselamatan bersama.

“Tertib di jalan adalah kewajiban semua pihak. Kami berharap masyarakat tetap disiplin meski tidak sedang ada operasi,” tutup IPDA Yoni.

Berita Terkait

Dandim 0827/Sumenep Hadiri Grand Launching Program Makan Bergizi Gratis di Rubaru
Kapolresta Banyuwangi Berganti, Ipuk Ajak Perkuat Sinergi Jaga Kondusifitas Daerah
32 Tim Meriahkan Kejuaraan Drumband Kabupaten Banyuwangi 2026
Bangkalan Surplus Beras, Bupati Pastikan Ketahanan Pangan Aman hingga 13 Bulan
Aktivitas Galian C di Sekitar Asta Tinggi Sumenep Disorot Paguyuban Potra Potre Budaya Madura
Pemkot Surabaya Gelar Perayaan Natal Kota di Balai Kota
PMII UNIBA Madura Tolak Pilkada Lewat DPRD, Dinilai Ancam Kedaulatan Rakyat
Pantau Penyemprotan Padi dengan Drone, Bupati Sumenep Dorong Swasembada Pangan Berbasis Petani

Berita Terkait

Sabtu, 10 Januari 2026 - 20:30 WIB

Dandim 0827/Sumenep Hadiri Grand Launching Program Makan Bergizi Gratis di Rubaru

Sabtu, 10 Januari 2026 - 20:29 WIB

Kapolresta Banyuwangi Berganti, Ipuk Ajak Perkuat Sinergi Jaga Kondusifitas Daerah

Jumat, 9 Januari 2026 - 18:11 WIB

32 Tim Meriahkan Kejuaraan Drumband Kabupaten Banyuwangi 2026

Kamis, 8 Januari 2026 - 16:28 WIB

Bangkalan Surplus Beras, Bupati Pastikan Ketahanan Pangan Aman hingga 13 Bulan

Kamis, 8 Januari 2026 - 14:02 WIB

Aktivitas Galian C di Sekitar Asta Tinggi Sumenep Disorot Paguyuban Potra Potre Budaya Madura

Berita Terbaru