Proyek Jalan Desa Bungursari Retak Usai Dibangun, Warga Pertanyakan Kualitas

Senin, 25 Agustus 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PURWAKARTA, detikkota.com – Proyek peningkatan jalan desa di Kampung Awi Mekar RT 01/RW 05, Desa Bungursari, Purwakarta, menuai sorotan. Pekerjaan dengan anggaran Rp198,6 juta dari Dana Desa (DD) tahap II tahun 2025 itu baru rampung beberapa hari lalu, namun kondisi jalan sudah tampak retak-retak, Senin (25/8/2025).

Warga yang awalnya menyambut baik pembangunan tersebut kini mengaku kecewa. Seorang warga berinisial Ipn menilai kualitas pengerjaan tidak maksimal. “Baru beberapa hari selesai, jalannya sudah retak-retak. Ini jelas ada yang tidak beres,” ujarnya.

Pantauan di lokasi menemukan sejumlah retakan di badan jalan. Dugaan sementara, retakan dipicu oleh faktor teknis seperti campuran material yang tidak sesuai, penggunaan semen yang minim, air berlebih, serta kondisi tanah yang kurang padat.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pedagang sayur setempat, Do, juga mengeluhkan hasil pekerjaan. “Baru dua minggu jadi, sudah retak-retak. Ini jelas merugikan uang negara sekaligus uang rakyat,” katanya.

Pembangunan jalan desa seharusnya menjadi program prioritas untuk mendukung aksesibilitas masyarakat. Namun lemahnya pengawasan dari Tim Pelaksana Kegiatan (TPK) maupun pendamping desa dinilai memengaruhi rendahnya kualitas.

Kerugian akibat pengerjaan yang tidak sesuai standar berpotensi menyeret pihak terkait ke ranah hukum. Berdasarkan Undang-Undang Nomor 31 Tahun 1999 jo. UU Nomor 20 Tahun 2001 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi, penyalahgunaan wewenang dan pengelolaan dana yang tidak tepat dapat dikenakan sanksi pidana berat.

Kasus ini menjadi peringatan agar pengawasan terhadap penggunaan Dana Desa lebih diperketat, demi mencegah kerugian negara sekaligus menjamin manfaat pembangunan bagi masyarakat.

Berita Terkait

Dandim 0827/Sumenep Dukung Pembangunan Koperasi Desa Kelurahan Merah Putih
PERUMDA Tirta Rangga Subang Lakukan Perbaikan Darurat Pipa Distribusi di Perumnas
Warga Sumenep Ajak Pemerintah Gelar Doa Bersama Menyikapi Maraknya Gempa
Bupati Sumenep Imbau Warga Tetap Tenang dan Waspada Usai Gempa Susulan
Wabup Malang Dorong Penguatan Ukhuwah Islamiyah dalam Gema Merah Putih 2025
Lumajang Berkomitmen Jadi Bagian dari Gerak Maju Jawa Timur yang Tangguh dan Bertumbuh
Pemkot Probolinggo Teguhkan Komitmen Pembangunan Lewat Peringatan Hari Jadi ke-80 Jatim
Pemkab Bangkalan Gelar Upacara HUT ke-80 Provinsi Jawa Timur

Berita Terkait

Selasa, 14 Oktober 2025 - 15:59 WIB

Dandim 0827/Sumenep Dukung Pembangunan Koperasi Desa Kelurahan Merah Putih

Selasa, 14 Oktober 2025 - 15:53 WIB

PERUMDA Tirta Rangga Subang Lakukan Perbaikan Darurat Pipa Distribusi di Perumnas

Selasa, 14 Oktober 2025 - 10:20 WIB

Warga Sumenep Ajak Pemerintah Gelar Doa Bersama Menyikapi Maraknya Gempa

Senin, 13 Oktober 2025 - 21:11 WIB

Bupati Sumenep Imbau Warga Tetap Tenang dan Waspada Usai Gempa Susulan

Senin, 13 Oktober 2025 - 12:19 WIB

Wabup Malang Dorong Penguatan Ukhuwah Islamiyah dalam Gema Merah Putih 2025

Berita Terbaru