SOKSI Banyuwangi Lantik Puluhan Depiancab

Kamis, 20 Mei 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANYUWANGI, detikkota.com – Ketua Sentral Organisasi Karyawan Swadiri Indonesia (SOKSI) Banyuwangi secara resmi melantik Pengurus Dewan Pimpinan Anak Cabang (Depiancab) di Bumi Blambangan. Komitmen mereka yakni akan tancap gas membesarkan Partai Golkar.

Acara yang digelar bertepatan dengan Hari Ulang Tahun (HUT) Soksi yang ke 61 tahun ini digelar di aula Sasoni Waringin Agung, Kantor DPD Golkar, Kamis (20/5/2021).

Ketua DPD Golkar Banyuwangi, Ruliyono, SH diwakili oleh Wakil Ketua, H. Aulia Rahman mengatakan, dalam mengembangkan Soksi terdapat catatan sejarah, dalam sejarah ada perjuangan. Dan, perjuangan juga ada pengorbanan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Tentunya kami mempunyai rencana, dan visi-misi khusus. Jadi kader Soksi harus menjadi contoh dan tauladan memikul tanggung jawab. Mari kita kepalkan tangan untuk bangkit membesarkan Partai Golkar,” kata H. Aulia Rahman.

Sementara itu, Ketua SOKSI Banyuwangi, Marifatul Kamila sangat bersemangat, dia berharap ada sinergi, dan selalu memberikan manfaat kepada masyarakat Partai Golkar sukses dan semakin besar kedepannya.

“Kami akan memberikan kontribuso bagi pemulihan ekonomi nasional, sekaligus menguatkan SOKSI sebagai salah satu ormas pendiri yang akan membawa nilai tambah bagi kekuatan Partai Golkar kedepan,” ujar Bunda Rifa, yang sekaligus anggota DPRD Banyuwangi ini.

Acara tersebut juga dihadiri oleh Ketua Depidar XII Soksi Provinsi Jawa Timur, KRT Masjhur Assaff HN, pihaknya, berpesan atas bahaya covid-19 agar kader Soksi memberikan edukasi kepada masyarakat dengan tetap memutus rantai covid-19 dengan menerapkan protokol kesehatan.

Sementara itu, Bupati Banyuwangi, Ipuk Fiestiandani Azwar Anas mengapresiasi dengan hadirnya Soksi di Bumi Blambangan.

“Mudah mudahan sinergi ini kita bangun dengan, memberikan manfaat. Selamat dan sukses, semoga organisasi ini besar kedepannya,” pungkasnya. (har)

Berita Terkait

Tim Itwasda Polda Jatim Gelar Audit Kinerja Tahap II di Polres Sumenep
Wali Kota Eri Cahyadi Sambut Delegasi 17 Negara dalam Peringatan 70 Tahun KAA di Surabaya
PB ISSI Beri Penghargaan untuk Banyuwangi, Apresiasi Konsistensi Kembangkan Sport Tourism
BMKG Imbau Warga Jatim Waspadai Cuaca Ekstrem, Lumajang Masuk Daerah Rawan
DLH Surabaya Selidiki Fenomena Ikan Mabuk di Banyu Urip dan Kalimas, Diduga Akibat Penurunan Kadar Oksigen
Siswa SDN Tamberu 2 Belajar di Tenda Dekat TPA, DPRD Pamekasan Desak Solusi Cepat
Dari Kain ke Peradaban: Batik Tulis Canteng Koneng Hidupkan Nilai Sumpah Pemuda
Balmon Surabaya Gelar UNAR 2025 di Pamekasan, 60 Peserta Ikuti Ujian Amatir Radio

Berita Terkait

Senin, 3 November 2025 - 15:18 WIB

Tim Itwasda Polda Jatim Gelar Audit Kinerja Tahap II di Polres Sumenep

Jumat, 31 Oktober 2025 - 10:22 WIB

Wali Kota Eri Cahyadi Sambut Delegasi 17 Negara dalam Peringatan 70 Tahun KAA di Surabaya

Kamis, 30 Oktober 2025 - 17:50 WIB

PB ISSI Beri Penghargaan untuk Banyuwangi, Apresiasi Konsistensi Kembangkan Sport Tourism

Kamis, 30 Oktober 2025 - 13:37 WIB

BMKG Imbau Warga Jatim Waspadai Cuaca Ekstrem, Lumajang Masuk Daerah Rawan

Kamis, 30 Oktober 2025 - 11:42 WIB

DLH Surabaya Selidiki Fenomena Ikan Mabuk di Banyu Urip dan Kalimas, Diduga Akibat Penurunan Kadar Oksigen

Berita Terbaru