TNI Kawal Distribusi 2.743 Porsi Makanan Bergizi untuk Pelajar di Bluto

Rabu, 23 Juli 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Babinsa Koramil 0827/04 Bluto, Sertu Bekti dan Kopda Rifa’i, mengawal langsung penyaluran makanan bergizi gratis dari Dapur Mitra Mandiri kepada pelajar di Kecamatan Bluto, Kabupaten Sumenep, Rabu (23/7/2025).

Babinsa Koramil 0827/04 Bluto, Sertu Bekti dan Kopda Rifa’i, mengawal langsung penyaluran makanan bergizi gratis dari Dapur Mitra Mandiri kepada pelajar di Kecamatan Bluto, Kabupaten Sumenep, Rabu (23/7/2025).

SUMENEP, detikkota.com – Babinsa Koramil 0827/04 Bluto, Sertu Bekti dan Kopda Rifa’i, mengawal langsung penyaluran makanan bergizi gratis dari Dapur Mitra Mandiri kepada pelajar di Kecamatan Bluto, Kabupaten Sumenep, Rabu (23/7/2025).

Sebanyak 2.743 porsi makanan dibagikan kepada siswa dari 31 sekolah, mulai jenjang TK, SD, RA, MI, SMP, MTs hingga SMA sederajat. Program ini bertujuan untuk mendukung pemenuhan gizi seimbang bagi pelajar, sebagai upaya pencegahan stunting dan peningkatan kualitas generasi muda.

Babinsa Sertu Bekti menyampaikan bahwa kehadiran TNI dalam kegiatan ini merupakan wujud kepedulian terhadap masa depan anak bangsa, tidak hanya dalam bidang pertahanan tetapi juga pembangunan sumber daya manusia.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kami pastikan makanan bergizi ini diterima dengan baik oleh para pelajar. Ini bukan sekadar kegiatan sosial, tapi investasi untuk mencetak generasi cerdas dan sehat,” ujarnya.

Ia menambahkan, pengawalan dilakukan guna memastikan pendistribusian berjalan aman, tertib, dan tepat sasaran. Selama kegiatan berlangsung, Babinsa juga berkoordinasi dengan pihak sekolah dan tim pelaksana untuk menjamin kelancaran distribusi dan kualitas makanan.

Program ini mendapat sambutan hangat dari pihak sekolah dan masyarakat. Antusiasme para siswa dan guru turut memberi semangat bagi kelangsungan kegiatan yang diharapkan dapat terus berlanjut dan memberi dampak positif bagi dunia pendidikan di Bluto.

Berita Terkait

Dandim 0827/Sumenep Hadiri Grand Launching Program Makan Bergizi Gratis di Rubaru
Kapolresta Banyuwangi Berganti, Ipuk Ajak Perkuat Sinergi Jaga Kondusifitas Daerah
32 Tim Meriahkan Kejuaraan Drumband Kabupaten Banyuwangi 2026
Bangkalan Surplus Beras, Bupati Pastikan Ketahanan Pangan Aman hingga 13 Bulan
Aktivitas Galian C di Sekitar Asta Tinggi Sumenep Disorot Paguyuban Potra Potre Budaya Madura
Pemkot Surabaya Gelar Perayaan Natal Kota di Balai Kota
PMII UNIBA Madura Tolak Pilkada Lewat DPRD, Dinilai Ancam Kedaulatan Rakyat
Pantau Penyemprotan Padi dengan Drone, Bupati Sumenep Dorong Swasembada Pangan Berbasis Petani

Berita Terkait

Sabtu, 10 Januari 2026 - 20:30 WIB

Dandim 0827/Sumenep Hadiri Grand Launching Program Makan Bergizi Gratis di Rubaru

Sabtu, 10 Januari 2026 - 20:29 WIB

Kapolresta Banyuwangi Berganti, Ipuk Ajak Perkuat Sinergi Jaga Kondusifitas Daerah

Kamis, 8 Januari 2026 - 16:28 WIB

Bangkalan Surplus Beras, Bupati Pastikan Ketahanan Pangan Aman hingga 13 Bulan

Kamis, 8 Januari 2026 - 14:02 WIB

Aktivitas Galian C di Sekitar Asta Tinggi Sumenep Disorot Paguyuban Potra Potre Budaya Madura

Kamis, 8 Januari 2026 - 13:17 WIB

Pemkot Surabaya Gelar Perayaan Natal Kota di Balai Kota

Berita Terbaru

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Bangkalan, Zainal Alim, mewakili Sekda Bangkalan saat memberikan sambutan pada Musyawarah Wilayah VI RAPI Wilayah 1301 Bangkalan di Aula Dinas Pendidikan Kabupaten Bangkalan, Minggu (11/1/2026).

Pemerintahan

Pemkab Bangkalan Perkuat Sinergi Informasi melalui Muswil VI RAPI

Minggu, 11 Jan 2026 - 11:30 WIB