Wali Kota Surabaya Tawarkan Pekerjaan untuk Ayah Siswa SD yang Rindu Kehadirannya

Jumat, 8 Agustus 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengunjungi kediaman Moh Antonio Saputra, siswa kelas 5 SD Negeri Sawunggaling 1, di Jalan Gunungsari 1 Trem, Kamis (7/8/2025).

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengunjungi kediaman Moh Antonio Saputra, siswa kelas 5 SD Negeri Sawunggaling 1, di Jalan Gunungsari 1 Trem, Kamis (7/8/2025).

SURABAYA, detikkota.com – Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengunjungi kediaman Moh Antonio Saputra, siswa kelas 5 SD Negeri Sawunggaling 1, di Jalan Gunungsari 1 Trem, Kamis (7/8/2025). Kunjungan ini merupakan tindak lanjut atas curahan hati Antonio dalam kegiatan Penguatan Anak dan Orang Tua, yang digelar di Auditorium SMA Khadijah beberapa waktu lalu.

Dalam acara tersebut, Antonio menyampaikan keinginannya untuk bisa lebih sering berbicara dengan sang ayah, Agung Wibowo, yang jarang berada di rumah karena bekerja sebagai sopir truk ekspedisi. Hal ini menyentuh perhatian Wali Kota Eri yang kemudian berinisiatif menemui langsung keluarga Antonio.

“Anak ini ingin bicara dengan ayahnya tapi takut tidak didengarkan. Setelah saya tanya, ternyata ayahnya memang hanya pulang 3–4 jam sebelum berangkat kerja lagi,” ujar Eri Cahyadi.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Menanggapi kondisi tersebut, Wali Kota Eri menawarkan solusi dengan menyediakan pekerjaan di Surabaya bagi Agung Wibowo, agar ia bisa lebih dekat dengan anak-anaknya. Selain itu, Pemerintah Kota (Pemkot) juga berencana membantu membuka usaha warung kopi (warkop) untuk tante Antonio yang selama ini merawatnya.

Antonio diketahui tinggal bersama tantenya dan tiga saudaranya, sementara ayahnya jarang pulang dan ibunya tidak tinggal serumah. Dalam kesehariannya, Antonio bahkan harus diantar jemput ke sekolah oleh guru olahraga karena ketiadaan pengasuhan penuh di rumah.

Wali Kota Eri menyampaikan pentingnya keterlibatan masyarakat dalam membangun Surabaya dengan semangat kekeluargaan dan kepedulian sosial. Ia juga mengapresiasi dedikasi para guru yang peduli terhadap siswa di luar jam sekolah.

“Kalau melihat seperti ini, kita semua harus peduli. Tidak bisa hanya mengandalkan pemerintah atau wali kota,” ucapnya.

Sementara itu, Agung Wibowo menyampaikan harapannya agar bisa mendapatkan pekerjaan yang layak di Surabaya agar bisa lebih dekat dan hadir bagi anak-anaknya. “Biar nggak jauh-jauh, kasihan anak saya juga,” ujarnya.

Pemkot Surabaya memastikan bahwa penanganan seperti ini akan terus diupayakan sebagai bagian dari pendekatan kemanusiaan dan pelayanan publik yang menyentuh langsung kebutuhan warga.

Berita Terkait

32 Tim Meriahkan Kejuaraan Drumband Kabupaten Banyuwangi 2026
Bangkalan Surplus Beras, Bupati Pastikan Ketahanan Pangan Aman hingga 13 Bulan
Aktivitas Galian C di Sekitar Asta Tinggi Sumenep Disorot Paguyuban Potra Potre Budaya Madura
Pemkot Surabaya Gelar Perayaan Natal Kota di Balai Kota
PMII UNIBA Madura Tolak Pilkada Lewat DPRD, Dinilai Ancam Kedaulatan Rakyat
Pantau Penyemprotan Padi dengan Drone, Bupati Sumenep Dorong Swasembada Pangan Berbasis Petani
Launching Panen Perdana Kolam Ikan BAPEKSI di Wanayasa, Diresmikan Ketua Umum DPP TB Hasanuddin
Pemkot Surabaya Tingkatkan Kewaspadaan Kesehatan, Waspadai Isu Super Flu

Berita Terkait

Jumat, 9 Januari 2026 - 18:11 WIB

32 Tim Meriahkan Kejuaraan Drumband Kabupaten Banyuwangi 2026

Kamis, 8 Januari 2026 - 14:02 WIB

Aktivitas Galian C di Sekitar Asta Tinggi Sumenep Disorot Paguyuban Potra Potre Budaya Madura

Kamis, 8 Januari 2026 - 13:17 WIB

Pemkot Surabaya Gelar Perayaan Natal Kota di Balai Kota

Kamis, 8 Januari 2026 - 11:15 WIB

PMII UNIBA Madura Tolak Pilkada Lewat DPRD, Dinilai Ancam Kedaulatan Rakyat

Rabu, 7 Januari 2026 - 16:34 WIB

Pantau Penyemprotan Padi dengan Drone, Bupati Sumenep Dorong Swasembada Pangan Berbasis Petani

Berita Terbaru

Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani.

Pemerintahan

SPBE Banyuwangi Tertinggi Nasional, KemenPAN-RB Beri Nilai 4,87

Jumat, 9 Jan 2026 - 14:06 WIB