Prabowo Pinang Gibran, Jokowi: Terserah Pak Wali

Senin, 23 Oktober 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Presiden Joko Widodo bersama Menhan Prabowo Subianto.

Presiden Joko Widodo bersama Menhan Prabowo Subianto.

SURABAYA, detikkota.com – Ketua Umum Gerindra, Prabowo Subianto mengungkap respons dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat dirinya meminang Gibran Rakabuming Raka sebagai cawapres di Pilpres 2024.

Prabowo yang juga bakal capres Koalisi Indonesia Maju itu mangaku terus menjalin komunikasi dengan Presiden Jokowi terkait rencana dirinya menggandeng Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, putra sulung Presiden Jokowi, sebagai bakal cawapres pasangannya.

“Oh iya, saya komunikasi terus, komunikasi terus [dengan Jokowi],” kata Prabowo, saat ditemui dalam peresmian RS Tingkat III Brawijaya, Surabaya, Jawa Timur, dilansir CNN Indonesia, Minggu (22/10/2023).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam upayanya meminang Gibran, Prabowo mengaku menjunjung adat istiadat orang Indonesia. Dia menyampaikan keinginannya secara langsung kepada Jokowi.

Prabowo mengaku, Jokowi pun menyerahkan sepenuhnya keputusan politik itu kepada sang anak, Gibran. Menurutnya, Jokowi menganggap anak sulungnya itu sudah dewasa.

“Ya tentunya sebagai orang Indonesia yang adat budaya kita, tentunya pasti kita menyampaikan keinginan dari partai-partai dan usulan kita,” jelasnya.

“Dan beliau (Jokowi) bilang terserah Pak Wali (Gibran), kan sudah dewasa. Kalau Pak Wali bersedia, ya beliau pasti tidak menahan (diri), kira-kira begitu,” ucap Prabowo menirukan Jokowi.

Menteri Pertahanan itu pun meminta media menyimpulkan sendiri bagaimana respons Jokowi, apakah positif atau negatif.

“Ya masa Anda enggak memberi kesimpulan, oke ya,” pungkas Prabowo sembari tertawa.

Sebelumnya, Prabowo mengatakan pihaknya akan segera menggelar deklarasi cawapres yang akan mendampinginya.

Meski belum merinci siapa sosok cawapresnya itu, Prabowo mengatakan pihaknya akan mengundang Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka dan Menteri BUMN Erick Thohir.

Gibran juga telah diusung Partai Golkar untuk menjadi bakal cawapres Prabowo di Pilpres 2024. Gibran merasa terhormat diusung sebagai bakal cawapres.

Berita Terkait

Warga Gadu Timur Ditangkap Satresnarkoba Polres Sumenep Saat Edarkan Sabu
Dua Pelajar Diamankan Polisi Usai Curi Motor di Halaman Masjid Sampang
Polsek Lenteng Fasilitasi Penyelesaian Kasus Dugaan Pencurian dan Pelecehan di Ellak Daya
Istri Pelaku Penganiayaan Kurir JNT di Pamekasan Resmi Jadi Tersangka
Polsek Sapeken Tangkap Pemuda Pengedar Sabu, Amankan Barang Bukti 47 Gram
Pencurian Rp50 Juta di Sampang, Polisi Lakukan Penyelidikan
Polsek Pasongsongan Ungkap Kasus Pencurian, Satu Pelaku Diamankan
Polres Pamekasan Ungkap 14 Kasus Narkoba, Libatkan 19 Tersangka Termasuk Pelajar

Berita Terkait

Minggu, 5 Oktober 2025 - 08:58 WIB

Warga Gadu Timur Ditangkap Satresnarkoba Polres Sumenep Saat Edarkan Sabu

Minggu, 28 September 2025 - 15:08 WIB

Dua Pelajar Diamankan Polisi Usai Curi Motor di Halaman Masjid Sampang

Jumat, 26 September 2025 - 15:16 WIB

Polsek Lenteng Fasilitasi Penyelesaian Kasus Dugaan Pencurian dan Pelecehan di Ellak Daya

Kamis, 25 September 2025 - 11:42 WIB

Istri Pelaku Penganiayaan Kurir JNT di Pamekasan Resmi Jadi Tersangka

Senin, 22 September 2025 - 15:26 WIB

Polsek Sapeken Tangkap Pemuda Pengedar Sabu, Amankan Barang Bukti 47 Gram

Berita Terbaru