Berhasil Gagalkan Penyelundupan Narkoba, 3 Pegawai Lapas Banyuwangi Terima Penghargaan

Rabu, 28 Mei 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Banyuwangi, I Wayan Nurasta Wibawa memberikan penghargaan kepada tiga pegawai yang berhasil menggagalkan upaya penyelundupan narkoba ke dalam Lapas, Rabu (28/05/2025).

Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Banyuwangi, I Wayan Nurasta Wibawa memberikan penghargaan kepada tiga pegawai yang berhasil menggagalkan upaya penyelundupan narkoba ke dalam Lapas, Rabu (28/05/2025).

BANYUWANGI, detikkota.com – Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Banyuwangi, I Wayan Nurasta Wibawa memberikan penghargaan kepada tiga pegawai yang berhasil menggagalkan upaya penyelundupan narkoba ke dalam Lapas, Rabu (28/05/2025).

Penghargaan tersebut diberikan sebagai bentuk apresiasi atas kejelian dan ketelitian petugas dalam mengawasi dan memeriksa setiap barang yang akan masuk, sehingga barang haram tersebut tidak sampai beredar di dalam Lapas.

Upaya penyelundupan narkoba ini diketahui terjadi melalui layanan penitipan barang dan makanan untuk warga binaan. Ketiga pegawai tersebut mampu mendeteksi kecurigaan dan melakukan pemeriksaan lebih lanjut, hingga akhirnya menemukan narkoba yang disembunyikan dalam potongan lontong.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kami sangat mengapresiasi kinerja tim yang telah bekerja dengan teliti dan profesional. Keberhasilan ini membuktikan bahwa pengawasan ketat yang kami lakukan membuahkan hasil,” ujar Wayan.

Pemberian penghargaan ini tidak hanya sebagai bentuk apresiasi, tetapi juga sebagai motivasi bagi seluruh pegawai Lapas Banyuwangi untuk terus meningkatkan kewaspadaan.

Selain itu, hal ini semakin meneguhkan komitmen Lapas Banyuwangi dalam mewujudkan lingkungan Lapas yang bebas dari peredaran gelap narkoba.

“Kami bertekad untuk terus memerangi narkoba di lingkungan Lapas. Sinergi dengan berbagai pihak dan kewaspadaan seluruh pegawai menjadi kunci utama dalam menangkal upaya penyelundupan,” tegasnya.

Wayan berharap, dengan langkah ini, seluruh pihak dapat terus mendukung upaya pencegahan peredaran narkoba, demi terciptanya pembinaan narapidana yang lebih baik dan optimal.

Diberitakan sebelumnya petugas Lapas Banyuwangi berhasil menggagalkan upaya penyelundupan 12 paket narkoba yang disembunyikan dalam lontong. Barang terlarang tersebut rencananya akan dikirimkan kepada salah seorang warga binaan dengan memanfaatkan layanan penitipan barang dan makanan.

Berita Terkait

Ops Zebra Semeru 2025 Resmi Digelar, Polres Sumenep Perketat Pengawasan Lalu Lintas Jelang Operasi Lilin
Banyuwangi BMX Supercross 2025 Resmi Dibuka, Diikuti 207 Rider dari Berbagai Negara
78 Personel Polres Sumenep Ikuti Ujian Beladiri Polri untuk Kenaikan Pangkat Periode 1 Januari 2025
Polres Pamekasan Amankan Lima Pelaku Tambahan Kasus Pengeroyokan di Depan Masjid Asy Syuhada
Dua Guru Luwu Utara Terima Surat Rehabilitasi dari Presiden Prabowo
Pekerja Dapur MBG Sumenep Belum Dibayar, Muncul Nama Pihak Ketiga yang Tak Dikenal
Polres Sumenep Dapat Apresiasi Polda Jatim Berkat Inisiatif Anggota Bangun Fasilitas Ibadah
Satpas Polres Sumenep Tingkatkan Pelayanan Masyarakat Melalui Program Polisi Menyapa

Berita Terkait

Senin, 17 November 2025 - 08:30 WIB

Ops Zebra Semeru 2025 Resmi Digelar, Polres Sumenep Perketat Pengawasan Lalu Lintas Jelang Operasi Lilin

Sabtu, 15 November 2025 - 14:46 WIB

Banyuwangi BMX Supercross 2025 Resmi Dibuka, Diikuti 207 Rider dari Berbagai Negara

Kamis, 13 November 2025 - 13:03 WIB

78 Personel Polres Sumenep Ikuti Ujian Beladiri Polri untuk Kenaikan Pangkat Periode 1 Januari 2025

Kamis, 13 November 2025 - 10:57 WIB

Polres Pamekasan Amankan Lima Pelaku Tambahan Kasus Pengeroyokan di Depan Masjid Asy Syuhada

Kamis, 13 November 2025 - 10:24 WIB

Dua Guru Luwu Utara Terima Surat Rehabilitasi dari Presiden Prabowo

Berita Terbaru

Proyek pembangunan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) atau dapur Makan Bergizi Gratis (MBG) yang berlokasi di Jl. Adirasa Desa Kolor, Kecamatan Kota, Kabupaten Sumenep

Daerah

Pelaksana Proyek Dapur Gizi Diduga Tahan Upah Pekerja

Senin, 17 Nov 2025 - 13:51 WIB