Presiden Prabowo Sampaikan Keynote Speech di Konvensi Sains dan Teknologi Nasional 2025

Kamis, 7 Agustus 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Presiden Prabowo Subianto menyampaikan pidato utama (keynote speech) dalam Konvensi Sains, Teknologi, dan Industri Indonesia (KSTI) Tahun 2025 di Sasana Budaya Ganesha (Sabuga), Institut Teknologi Bandung (ITB), Provinsi Jawa Barat, pada Kamis, 7 Agustus 2025. Foto: BPMI Setpres/Laily Rachev

Presiden Prabowo Subianto menyampaikan pidato utama (keynote speech) dalam Konvensi Sains, Teknologi, dan Industri Indonesia (KSTI) Tahun 2025 di Sasana Budaya Ganesha (Sabuga), Institut Teknologi Bandung (ITB), Provinsi Jawa Barat, pada Kamis, 7 Agustus 2025. Foto: BPMI Setpres/Laily Rachev

BANDUNG, detikkota.com – Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, memberikan pidato utama dalam pembukaan Konvensi Sains, Teknologi, dan Industri Indonesia (KSTI) Tahun 2025 yang digelar di Sasana Budaya Ganesha (Sabuga), Institut Teknologi Bandung (ITB), Jawa Barat, Kamis (7/8).

Konvensi yang berlangsung selama tiga hari ini merupakan hasil kolaborasi antara Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Kemdiktisaintek) dengan ITB, sekaligus bagian dari peringatan Hari Kebangkitan Teknologi Nasional yang jatuh pada 10 Agustus.

Dalam laporannya kepada Presiden, Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi, Brian Yuliarto, menyampaikan bahwa KSTI 2025 merupakan inisiatif langsung dari Presiden Prabowo untuk menyatukan kekuatan para ilmuwan, akademisi, dan pelaku industri nasional di bidang STEM (Sains, Teknologi, Teknik, dan Matematika).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Konvensi ini mempertemukan lebih dari 2.000 saintis dari berbagai penjuru tanah air, dan menjadi momen besar pertama dalam sejarah bangsa untuk menyatukan kekuatan riset dan teknologi,” kata Brian.

Ia juga mencatat bahwa Presiden Prabowo adalah kepala negara aktif kedua yang mengunjungi ITB, setelah Presiden pertama Indonesia, Soekarno. Menurutnya, forum ini menjadi sarana strategis dalam menyelaraskan arah riset nasional dengan kebijakan negara untuk mendorong kedaulatan teknologi.

Kegiatan ini diikuti oleh lebih dari 2.200 peserta, termasuk 1.066 peneliti produktif, ratusan rektor, dosen, mahasiswa doktoral, serta perwakilan dari kementerian, BUMN, dan industri yang memiliki kemitraan riset dengan perguruan tinggi.

Selama konvensi, akan disusun peta jalan riset dan inovasi nasional, serta ditampilkan lebih dari 400 hasil riset unggulan yang akan dikoneksikan dengan dunia industri dan pemangku kebijakan. “Kami memanfaatkan momen ini untuk menyusun langkah strategis dalam mempercepat pemerataan ekonomi melalui penguasaan ilmu pengetahuan dan teknologi,” jelas Menteri Brian.

Brian menegaskan bahwa momentum ini penting untuk mengonsolidasikan kekuatan bangsa dalam mencetak sumber daya manusia unggul dan membangun Indonesia berbasis inovasi. Ia menutup laporannya dengan menyerukan kolaborasi lintas sektor demi kemajuan bangsa.

Acara turut dihadiri peraih Nobel Prof. Konstantin Novoselov, sejumlah menteri Kabinet Merah Putih, Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi, Wali Kota Bandung Muhammad Farhan, serta Rektor ITB Tatacipta Dirgantara.

Berita Terkait

Presiden Prabowo Lantik Komisi Percepatan Reformasi Kepolisian, Jimly Asshiddiqie Jadi Ketua
Bupati Ipuk Sambut Baik Arahan Presiden Prabowo untuk Perpanjangan Kereta Cepat ke Banyuwangi
Wali Kota Eri Cahyadi Sambut Delegasi 17 Negara dalam Peringatan 70 Tahun KAA di Surabaya
PB ISSI Beri Penghargaan untuk Banyuwangi, Apresiasi Konsistensi Kembangkan Sport Tourism
Presiden Prabowo Jamuan Santap Malam Kenegaraan untuk Presiden Brasil Lula da Silva di Istana Merdeka
Presiden Prabowo Pimpin Rapat Terbatas, Fokuskan Arahan pada Pertanian, Ekonomi, dan Pendidikan
Presiden Prabowo Tegaskan Komitmen Berantas Korupsi dan Tegakkan Hukum Tanpa Pandang Bulu
Presiden Prabowo Tegaskan Pentingnya Kemandirian Ekonomi Nasional di Forbes Global CEO Conference 2025

Berita Terkait

Sabtu, 8 November 2025 - 08:34 WIB

Presiden Prabowo Lantik Komisi Percepatan Reformasi Kepolisian, Jimly Asshiddiqie Jadi Ketua

Rabu, 5 November 2025 - 12:18 WIB

Bupati Ipuk Sambut Baik Arahan Presiden Prabowo untuk Perpanjangan Kereta Cepat ke Banyuwangi

Jumat, 31 Oktober 2025 - 10:22 WIB

Wali Kota Eri Cahyadi Sambut Delegasi 17 Negara dalam Peringatan 70 Tahun KAA di Surabaya

Kamis, 30 Oktober 2025 - 17:50 WIB

PB ISSI Beri Penghargaan untuk Banyuwangi, Apresiasi Konsistensi Kembangkan Sport Tourism

Jumat, 24 Oktober 2025 - 19:28 WIB

Presiden Prabowo Jamuan Santap Malam Kenegaraan untuk Presiden Brasil Lula da Silva di Istana Merdeka

Berita Terbaru