BPBD dan Kecamatan Kademangan Gelar Sosialisasi Penguatan Tangguh Bencana

Selasa, 2 September 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wakil Wali Kota Probolinggo Ina Dwi Lestari membuka kegiatan sosialisasi penanggulangan bencana di Pendopo Kecamatan Kademangan, Selasa (2/9/2025).

Wakil Wali Kota Probolinggo Ina Dwi Lestari membuka kegiatan sosialisasi penanggulangan bencana di Pendopo Kecamatan Kademangan, Selasa (2/9/2025).

PROBOLINGGO, detikkota.com – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Probolinggo bersama Kecamatan Kademangan melaksanakan Sosialisasi Penanggulangan Bencana sebagai bagian dari program penguatan Kecamatan Tangguh Bencana. Kegiatan ini diikuti perwakilan LPM, kader, ketua RT, dan RW pada Selasa (2/9/2025) di Pendopo Kecamatan Kademangan.

Wakil Wali Kota Probolinggo, Ina Dwi Lestari, yang hadir membuka acara, menegaskan bahwa faktor manusia juga dapat menjadi penyebab terjadinya bencana. Ia mencontohkan peristiwa banjir di Kota Probolinggo yang salah satunya dipicu perilaku membuang sampah sembarangan.

“Berbicara mengenai penanggulangan bencana tidak terlepas dari kita semua. Karena manusia tidak terlepas dari salah dan khilaf, salah satunya membuang sampah sembarangan,” ujarnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ina juga mengajak masyarakat untuk meningkatkan kesiapsiagaan menghadapi bencana sekaligus meminta BPBD menyasar pelajar melalui literasi kebencanaan. “Edukasikan ini kepada pelajar SMP dan SMA melalui literasi yang dibuat, salah satunya penanggulangan bencana,” pesannya.

Dalam kesempatan itu, Ketua DPRD Kota Probolinggo, Dwi Laksmi Syntha Kusumawardhani, turut hadir menyampaikan peran DPRD dalam mendukung program pemerintah. Ia juga mengundang masyarakat untuk aktif menyampaikan aspirasi secara langsung. “Silakan datang atau berkirim surat audiensi ke kantor kami, karena kantor DPRD adalah rumah Bapak Ibu semua,” katanya.

Sosialisasi ini juga menghadirkan narasumber dari BPBD Provinsi Jawa Timur dan Forum Pengurangan Risiko Bencana (FPRB) Kota Probolinggo. Ketua FPRB Kota Probolinggo, Eko Yudha, menuturkan kegiatan tersebut mencakup pelatihan dan pendampingan berkelanjutan bagi satuan tanggap bencana di tingkat kelurahan.

“Kami akan memberikan pemahaman kepada pihak kelurahan, masyarakat, dan kecamatan mengenai konsep Kecamatan Tangguh Bencana. FPRB akan terus mendampingi hingga terbentuk tim tanggap bencana di setiap wilayah,” jelasnya.

Berita Terkait

PMI Jawa Timur Salurkan Bantuan untuk Korban Gempa di Sumenep
Pemkab Sumenep Salurkan Bibit Jagung Unggul untuk 655 Kelompok Tani
PCNU Sumenep Gelar Lokakarya Rancang Program Strategis 2025–2030
Dzikir dan Shalawat Warnai Puncak Peringatan Hari Jadi Bangkalan ke-494
Pembangunan Rabat Beton di Desa Pusakamulya Dimulai, Dorong Akses dan Ekonomi Warga
Dandim 0827/Sumenep dan Komunitas GEN Tanam Ratusan Mangrove di Pesisir Kalianget
Hari Jadi Bangkalan ke-494, Momentum Berbenah dan Berbudaya Menuju Daerah Maju dan Sejahtera
Pembangunan Jalan Lingkungan di Desa Sempur Mulai Dikerjakan

Berita Terkait

Senin, 27 Oktober 2025 - 15:38 WIB

PMI Jawa Timur Salurkan Bantuan untuk Korban Gempa di Sumenep

Senin, 27 Oktober 2025 - 12:04 WIB

Pemkab Sumenep Salurkan Bibit Jagung Unggul untuk 655 Kelompok Tani

Senin, 27 Oktober 2025 - 10:55 WIB

PCNU Sumenep Gelar Lokakarya Rancang Program Strategis 2025–2030

Senin, 27 Oktober 2025 - 10:34 WIB

Dzikir dan Shalawat Warnai Puncak Peringatan Hari Jadi Bangkalan ke-494

Sabtu, 25 Oktober 2025 - 16:36 WIB

Pembangunan Rabat Beton di Desa Pusakamulya Dimulai, Dorong Akses dan Ekonomi Warga

Berita Terbaru