SDN Bunpenang III Sosialisasi Alat Transportasi Kesehatan

Senin, 26 Mei 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SUMENEP, detikkota.com – SDN Bunpenang III Kecamatan Dungkek menggelar kegiatan Sosialisasi Alat Transportasi Kesehatan Ambulans, Senin (26/05/2025). Kegiatan ini melibatkan siswa dari PAUD Wali Songo sebagai peserta, dengan menghadirkan Puskesmas Dungkek sebagai narasumber utama.

Sosialisasi bertujuan untuk memperkenalkan fungsi ambulans sebagai sarana transportasi kesehatan yang vital, serta mengedukasi anak-anak agar tidak takut terhadap keberadaan ambulans, melainkan memahami manfaatnya.

Dalam kegiatan itu, petugas dari Puskesmas Dungkek memperkenalkan langsung isi dalam ambulans, menjelaskan peralatan medis dasar, serta memberikan simulasi ringan tentang bagaimana tindakan pertama saat menghadapi kondisi darurat.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kepala SDN Bunpenang III Moh. Ramli, menyatakan bahwa kegiatan tersebut merupakan bagian dari pembelajaran tematik sekaligus penguatan pendidikan karakter.

“Kami ingin siswa memahami bahwa ambulans adalah alat penting untuk membantu orang sakit. Dengan menghadirkan langsung pihak Puskesmas dan mengajak PAUD Wali Songo, kami berharap edukasi ini menyenangkan dan bermakna bagi anak-anak,” ujarnya.

Sementara Petugas Kesehatan Lingkungan Puskesmas Dungkek Aan, memberikan apresiasi atas inisiatif sekolah yang melibatkan institusinya dalam kegiatan edukatif tersebut.

“Kami senang bisa berpartisipasi. Ini adalah bentuk kerja sama lintas sektor yang sangat positif. Anak-anak adalah generasi masa depan yang perlu diedukasi sejak dini tentang kesehatan dan keselamatan,” jelasnya.

Sementara itu, Ketua Yayasan PAUD Wali Songo sekaligus Perangkat Desa Bunpenang Imam, juga mengungkapkan antusiasme siswanya dalam mengikuti kegiatan itu

“Anak-anak kami sangat antusias. Kegiatan seperti ini sangat baik untuk melatih keberanian, rasa ingin tahu, dan menambah wawasan mereka tentang dunia luar,” katanya.

Dengan adanya kegiatan tersebut, SDN Bunpenang III berharap dapat terus menjalin kolaborasi dengan berbagai pihak demi meningkatkan mutu pendidikan dan pemahaman kesehatan bagi anak didik, serta mendukung gerakan promotif dan preventif dalam bidang kesehatan sejak usia dini.

Berita Terkait

32 Tim Meriahkan Kejuaraan Drumband Kabupaten Banyuwangi 2026
Bangkalan Surplus Beras, Bupati Pastikan Ketahanan Pangan Aman hingga 13 Bulan
Aktivitas Galian C di Sekitar Asta Tinggi Sumenep Disorot Paguyuban Potra Potre Budaya Madura
Pemkot Surabaya Gelar Perayaan Natal Kota di Balai Kota
PMII UNIBA Madura Tolak Pilkada Lewat DPRD, Dinilai Ancam Kedaulatan Rakyat
Pantau Penyemprotan Padi dengan Drone, Bupati Sumenep Dorong Swasembada Pangan Berbasis Petani
Launching Panen Perdana Kolam Ikan BAPEKSI di Wanayasa, Diresmikan Ketua Umum DPP TB Hasanuddin
Pemkot Surabaya Tingkatkan Kewaspadaan Kesehatan, Waspadai Isu Super Flu

Berita Terkait

Jumat, 9 Januari 2026 - 18:11 WIB

32 Tim Meriahkan Kejuaraan Drumband Kabupaten Banyuwangi 2026

Kamis, 8 Januari 2026 - 14:02 WIB

Aktivitas Galian C di Sekitar Asta Tinggi Sumenep Disorot Paguyuban Potra Potre Budaya Madura

Kamis, 8 Januari 2026 - 13:17 WIB

Pemkot Surabaya Gelar Perayaan Natal Kota di Balai Kota

Kamis, 8 Januari 2026 - 11:15 WIB

PMII UNIBA Madura Tolak Pilkada Lewat DPRD, Dinilai Ancam Kedaulatan Rakyat

Rabu, 7 Januari 2026 - 16:34 WIB

Pantau Penyemprotan Padi dengan Drone, Bupati Sumenep Dorong Swasembada Pangan Berbasis Petani

Berita Terbaru

Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani.

Pemerintahan

SPBE Banyuwangi Tertinggi Nasional, KemenPAN-RB Beri Nilai 4,87

Jumat, 9 Jan 2026 - 14:06 WIB