Hari Dharma Karyadhika 2021, Lapas Banyuwangi Lakukan Ziarah dan Upacara Tabur Bunga

Selasa, 26 Oktober 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANYUWANGI, detikkota.com – Dalam rangka memperingati Hari Dharma Karyadhika (HDKD) tahun 2021, Lapas Banyuwangi melakukan ziarah ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Kabupaten Banyuwangi dan tabur bunga di perairan Dermaga Pantai Boom Banyuwangi, Selasa (26/10/2021).

Dipimpin langsung oleh Kalapas Banyuwangi Wahyu Indarto dengan didampingi para pejabat struktural dan beberapa perwakilan pegawai, kegiatan diawali dengan upacara penghormatan dan doa kepada arwah pahlawan yang telah gugur di TMP Banyuwangi. Ziarah ini dilaksanakan bekerjasama dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Banyuwangi.

Setelah serangkaian upacara penghormatan dan doa, kegiatan dilanjut dengan peletakan karangan bunga dan tabur bunga ke makam para pahlawan yang telah gugur.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Usai serangkaian kegiatan ziarah selesai dilaksanakan, kegiatan dilanjutkan dengan pelaksanaan tabur bunga di perairan Dermaga Pantai Boom Banyuwangi.

Tabur bunga tersebut dilaksanakan dengan menggandeng Pangkalan TNI Angkatan Laut (LANAL) Banyuwangi. Berlangsung diatas Kapal Angkatan Laut (KAL) Rajegwesi II-5-40, upacara tabur bunga berlangsung khidmat.

Tidak jauh berbeda dengan pelaksanaan ziarah di TMP, kegiatan diawali dengan upacara penghormatan dan doa kepada arwah para pahlawan yang telah gugur dengan didampingi oleh Komandan KAL Rajegwesi II-5-49 Kapten Laut (P) Kuntri Handoko beserta anggota, serta dilanjutkan dengan pelarungan karangan bunga dan tabur bunga ke perairan.

Wahyu mengatakan kegiatan ziarah dan tabur bunga ini digelar untuk memperingati HDKD Kementerian Hukum dan HAM Tahun 2021 dan untuk memberikan penghormatan, mendoakan dan mengenang jasa para pahlawan dan pejuang bangsa yang telah gugur.

“Saya berharap dengan diadakannya kegiatan ziarah dan tabur bunga ini dapat membangkitkan jiwa patriotisme pada petugas Lapas Banyuwangi sehingga bisa lebih maksimal dan semangat dalam menjalankan tugas” ujar Wahyu.

Wahyu juga menjelaskan bahwa kegiatan tersebut dapat berlangsung berkat sinergi yang baik antara Lapas Banyuwangi dengan Pemkab Banyuwangi dan LANAL Banyuwangi.

“Kami sampaikan apresiasi kepada Pemkab Banyuwangi dan LANAL Banyuwangi atas bantuannya sehingga kegiatan kami dapat berjalan dengan lancar. Kami berharap sinergitas ini terus terjaga guna mendukung tugas dan fungsi kami dalam membina warga binaan di Lapas” pungkas Wahyu. (Humas Lapas Banyuwangi)

Berita Terkait

BMX Supercross 2025 Resmi Ditutup, Banyuwangi Perkuat Reputasi Sport Tourism
Ops Zebra Semeru 2025 Resmi Digelar, Polres Sumenep Perketat Pengawasan Lalu Lintas Jelang Operasi Lilin
Martins Emils Kuasai Men Elite, Amellya Nur Sifa Unggul di Women Elite Banyuwangi BMX Supercross 2025
Banyuwangi BMX Supercross 2025 Resmi Dibuka, Diikuti 207 Rider dari Berbagai Negara
Akhir Pekan Ini, Banyuwangi Gelar BMX Supercross 2025, Satu-satunya Ajang Resmi UCI di Indonesia
Surabaya–Inggris Jalin Kerja Sama, 10 Sekolah Mulai Implementasi Program Pengurangan Sampah Plastik
78 Personel Polres Sumenep Ikuti Ujian Beladiri Polri untuk Kenaikan Pangkat Periode 1 Januari 2025
Polres Pamekasan Amankan Lima Pelaku Tambahan Kasus Pengeroyokan di Depan Masjid Asy Syuhada

Berita Terkait

Senin, 17 November 2025 - 08:40 WIB

BMX Supercross 2025 Resmi Ditutup, Banyuwangi Perkuat Reputasi Sport Tourism

Senin, 17 November 2025 - 08:30 WIB

Ops Zebra Semeru 2025 Resmi Digelar, Polres Sumenep Perketat Pengawasan Lalu Lintas Jelang Operasi Lilin

Minggu, 16 November 2025 - 09:17 WIB

Martins Emils Kuasai Men Elite, Amellya Nur Sifa Unggul di Women Elite Banyuwangi BMX Supercross 2025

Sabtu, 15 November 2025 - 14:46 WIB

Banyuwangi BMX Supercross 2025 Resmi Dibuka, Diikuti 207 Rider dari Berbagai Negara

Jumat, 14 November 2025 - 08:56 WIB

Akhir Pekan Ini, Banyuwangi Gelar BMX Supercross 2025, Satu-satunya Ajang Resmi UCI di Indonesia

Berita Terbaru

Proyek pembangunan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) atau dapur Makan Bergizi Gratis (MBG) yang berlokasi di Jl. Adirasa Desa Kolor, Kecamatan Kota, Kabupaten Sumenep

Daerah

Pelaksana Proyek Dapur Gizi Diduga Tahan Upah Pekerja

Senin, 17 Nov 2025 - 13:51 WIB